Memahami Pentingnya Zat Besi bagi Ibu Hamil dan Menyusui

By Fathia Yasmine, Rabu, 2 Desember 2020 | 10:05 WIB
Ilustrasi Ibu Hamil (Freepik.com)

Cegah Anemia

Mencegah anemia pada saat Moms  hamil dan menyusui dapat dilakukan dengan konsumsi makanan dan minuman bergizi. Diantaranya dengan memilih makanan berserat tinggi seperti buah, sayuran, kacang-kacangan, serta roti dan sereal.

Selain itu, situs resmi Ohio State University menyebut bahwa berolahraga ringan secara teratur dan meminum banyak cairan (air putih) juga dapat membantu mengurangi risiko anemia. 

Baca Juga: Bukan Hanya Pucat dan Mata Berkunang-kunang, Gejala yang Dikira Kehausan Biasa Ini Ternyata Juga Tanda Darah Rendah

Ibu menyusui juga disarankan untuk tidak melakukan diet ekstrem selama proses menyusui, mengingat kehilangan berat badan secara cepat akan mempengaruhi produksi dan kualitas ASI bagi sang buah hati.

Bila konsumsi makanan telah tercukupi tapi Moms tetap merasa lemas dan pusing, penggunaan suplemen atau pil tambah darah dapat digunakan sebagai alternatif untuk mengobati anemia. Namun, penggunaan jangka panjang tetap memerlukan konsultasi dengan tenaga medis terlebih dahulu.*