Berjuang Sembuh dari Covid-19, Melaney Ricardo Curhat Soal Dirinya yang Takut Kematian karena Tak Mau Tinggalkan Anak-anaknya

By Ine Yulita Sari, Rabu, 9 Desember 2020 | 11:54 WIB
Melaney Ricardo dan keluarga (instagram.com/melaney_ricardo)

Ia mengaku jika konsep kematian menurutnya adalah suatu hal yang menakutkan dan harus dihindari.

Baca Juga: Sukses Sembuh dari Covid-19, Melaney Ricardo Peringatkan Bahaya Nyata Virus Corona Jika Tak Terapkan 3M, 'Gue Adalah Bukti Nyata Covid Ada'

"Karena dari kecil konsep kematian itu adalah sesuatu yang menakutkan, yang selalu ditaruh dalam otak dari orang tua dan orang sekitar.

(Orang bilang) 'Ih, dia sudah meninggal.' Hah, sudah mati, kok, cepat banget?" paparnya.

Baca Juga: Selama Ini Disimpan Rapat, Melaney Ricardo Akhirnya Berani Buka-bukaan Soal Penyakit yang Dideritanya Sebulan Terakhir: ‘Ini Badai yang Lumayan Gede dalam Hidupku’

"Begitu lo dengar orang meninggal, itu bukan kedamaian bahwa dia kembali ke Pencipta, tapi itu menjadi konsep sesuatu yang mesti dihindari," sambung Melaney Ricardo.

Saat ini, Melaney mengaku masih takut dengan kematian, namun memang tidak setakut dulu.

Ia pun hanya bisa berdoa kepada Tuhan agar diberikan panjang umur.