Bukan Kacang Lupa Kulitnya, Terungkap Kegiatan Dimas Ramadhan Usai Angkat Kaki dari Rumah Raffi Ahmad

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 10 Desember 2020 | 13:35 WIB
Dimas Ramadhan dan Raffi Ahmad (instagram.com/@dimas_baam)

Bukan Kacang Lupa Kulitnya, Terungkap Kegiatan Dimas Ramadhan Usai Angkat Kaki dari Rumah Raffi Ahmad

Nakita.id - Sosok Dimas Ramadhan atau Dimas Ahmad sedang ramai menjadi sorotan publik.

Tidak lain karena wajah tampannya dibilang mirip dengan aktor sekaligus presenter Raffi Ahmad.

Dipertemukan dengan suami Nagita Slavina, Dimas akhirnya diangkat adik oleh Raffi Ahmad.

Baca Juga: Dulu Nomornya Diblok Nagita Slavina, Jessica Iskandar Ternyata Pernah Dibenci Ayu Dewi Gara-gara Kelakuannya yang Satu Ini 'Kecepatan Terkenal Kali Ya'

Baca Juga: Tak Melulu Harus dengan Olahraga, 3 Cara Mudah Ini juga Telah Terbukti Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Agar Terhindar dari Virus Corona

Dimas pun sempat menghabiskan hari-harinya tinggal satu atap dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di 'Istana Andara'.

Hanya saja ketika baru sebentar mengecap ketenaran, Dimas Ramadhan memutuskan angkat kaki dari rumah Raffi Ahmad.

Bukan apa-apa, laki-laki yang dianggap mirip Raffi Ahmad itu memilih belajar hidup mandiri.Ia tak ingin bergantung pada Raffi Ahmad dan memutuskan untuk tinggal sendiri dengan menyewa kamar kos.

Melansir dari kanal Youtube 'RANS Entertainment', tampak kegiatan baru Dimas Ramadhan setelah angkat kaki dari rumah Raffi dan Gigi.

Dalam video tersebut tertera keterangan kalau Dimas Ramadhan tidak seperti ungkapan 'kacang lupa kulitnya' yang sering dituduhkan.

Ya, mantan penjual bakso ini tampak mendatangi sekolahnya untuk mengisi acara dan membayar sisa tunggakan biaya sekolah.

Baca Juga: Sematkan Cincin di Jari Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo Ucapkan Kata-kata Manis: 'Aku Tidak Akan Tinggalkan Kamu dalam Kesendirian'

Baca Juga: Bayi Kurang Tidur Ternyata Sebabkan Gangguan Fungsi Kognitif dan Memicu Timbulnya Gejala ADHD, Ini Penelitiannya

"Kita sudah nyampe di sekolahnya, mau menghadiri acara workshop gitu, sekalian kita keliling," kata Dimas.Kedatangan Dimas pun disambut hangat oleh para guru dan staf sekolah."Aktivitasnya Dimas sekarang apa? Sibuk banget pasti, ya? tanya seorang guru."Alhamdulillah bu, pekerjaan," jawab Dimas.Selesai mengisi acara workshop tentang wirausaha dan sesi foto bersama, Dimas tampak menemui wali kelasnya dulu.

Tidak lain karena dirinya ingin mengambil rapot serta membayar biaya tunggakan sekolah."Jadi kita mau ambil rapot, soalnya rapot belum diambil sudah lama, sama wali kelas dulu," kata Dimas.Dimas pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada wali kelasnya karena sudah membimbing selama 3 tahun.

Baca Juga: Kanker hingga Penyakit Jantung Disebabkan karena Peradangan, Yuk Cegah dengan Minuman Anti-inflamasi Ini dan Rasakan Manfaat Lainnya!

Baca Juga: Terbongkar Sudah Perangai Sule yang Sebenarnya di Tengah Panasnya Pembahasan Harta Warisan Mendiang Lina"Maafin ibu kalau ada salah selama tiga tahun," kata wali kelas Dimas."Aku juga minta maaf kalau ada salah sama ibu selama tiga tahun, sama ibu dan guru-guru yang lain," pungkasnya.

Kegiatan Dimas ini pun menuai reaksi positif dari warganet, mereka menyebut Dimas sebagai pribadi baik dan rendah hati.