Rugi Kalau Tak Menirunya, Seorang Ahli Asal Amerika Bocorkan Cara Jitu Terhindar dari Covid-19

By Aullia Rachma Puteri, Sabtu, 12 Desember 2020 | 10:32 WIB
Ilustrasi Covid-19. (Freepik)

Nakita.id - Kita semua harus sadar, ancaman virus corona ini tak main-main.

Sekali terkena virus corona, imunitas tubuh akan terganggu.

Sudah banyak dari teman, sahabat, atau bahkan keluarga kita sendiri yang terpapar Covid-19, dan harusnya kita sadar akan hal itu.

Melindungi bahkan menambah imunitas tubuh adalah jalan kita agar terhindar dari paparan virus corona.

Kenapa? Karena virus corona ini benar-benar melemahkan imunitas kita.

Baca Juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Tak Hanya Harus Menderita Gara-gara Covid-19, Melaney Ricardo Mengakui Bahwa Kehilangan Mobil Alphard

Untuk menambah imunitas tubuh, sebenarnya ada jalan instannya.

Kita bisa menyuntikkan vitamin, atau meminum vitamin agar imunitas tubuh kita membaik.

Tapi, yang seperti itu bukanlah hal yang boleh dilakukan setiap hari.

Dr. Anthony Fauci, seorang ahli asal Amerika tak menyarankan hal di atas dilakukan.

Bahkan sebelum pandemi ini muncul, menyuntikkan vitamin atau minum vitamin setiap hari tak disarankan oleh Dr. Fauci ini.

Baca Juga: Sempat Berada di Antara Hidup dan Mati, Seorang Dokter Bedah Berhasil Sembuh Lawan Covid-19

Ia selalu menegaskan bahwa imunitas tubuh itu tak bisa dibeli, hanya bisa diciptakan.

Dr. Fauci menambahkan jika mengonsumsi vitamin setiap hari tak akan benar-benar membantu menambah imunitas tubuh.

Lalu, apa yang disarankan Dr. Fauci untuk menambah imunitas tubuh?

Dilansir dari Men's Health, inilah yang selalu dilakukan Dr. Fauci selama lebih dari 40 tahun untuk menjaga imunitas tubuhnya:

Sarapan dengan menu makanan yang enak

Ilustrasi sarapan enak

Meskipun tak ada makanan tertentu yang meningkatkan imunitas tubuh, Dr. Fauci tetap menyarankan kita untuk makan makanan yang enak.

Baca Juga: Bertambah 1 Lagi, Delirium Menjadi Gejala Covid-19 yang Baru, Simak Penjelasan dan Ciri-cirinya

Jika kita makan makanan yang enak setiap sarapan ini akan meningkatkan kebahagiaan kita.

Saat kita bahagia, kita tentunya akan terhindar dari stres.

Nah, jika tubuh kita tidak stres tentunya imunitas tubuh kita akan meningkat.

Tidur yang cukup, atau luangkan tidur siang

Ilustrasi tidur

Kurang tidur atau bahkan kelebihan jam tidur, ini sama-sama akan menurunkan imunitas tubuh.

Idealnya, kita tidur selama 8 jam per hari. Atau setidaknya, kita bisa istirahat 7 jam perhari, sisanya kita gunakan untuk tidur siang nanti.

Baca Juga: Penelitian Terbaru Sebut Covid-19 Bisa Timbulkan Efek Buruk untuk Seksualitas Pria, Ini Penjelasannya

Cukupnya tidur membuat tubuh istirahat. Kita tidak boleh egois dengan menyuruh tubuh terus-terusan terjaga, kita juga perlu mengistirahatkan tubuh kita dengan tidur.

Patuhi 3M

Ilustrasi patuh 3M

Ini adalah trik Dr. Fauci terbaru selama pandemi Covid-19.

Seperti yang kita tahu, WHO memang menyarankan untuk melakukan 3M, memakai masker, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan.

Baca Juga: Beda dengan Dicuci Biasa, Segera Disinfeksi Pakaian Supaya Terhindar dari Covid-19 yang Disebut Bisa Bertahan 2 Hari di Kain

Dan Dr. Fauci menerapkan hal ini secara disiplin.

Meski usianya sudah sangat rentan terpapar Covid-19, dirinya masih tetap berdiri dan sehat tanpa pernah terserang virus corona.

Nah, bagaimana Moms? Masih mau mengabaikan 3M dari hidup kita? Sebaiknya tidak ya.

Jika kita benar-benar patuh menaati himbauan pemerintah mengenai 3M ini, yang pasti kita sudah membantu pemerintah untuk tidak menambah jumlah pasien Covid-19 selanjutnya.

#NakitaCovid-19

Baca Juga: Jangan Asal Pakai Masker Kain, Cari Tahu Cara Tepat Perawatan hingga Batas Maksimal Penggunaannya Agar Terhindar dari Virus Corona