Ajaib! Divonis Tak Bisa Punya Anak, Saat Mandi Tiba-Tiba Melahirkan

By Nia Lara Sari, Senin, 22 Januari 2018 | 13:38 WIB
Wanita ini mengalami keajaiban, divonis tidak bisa hamil, ia tiba-tiba melahirkan ()

Nakita.id - Seorang wanita mengalami proses kelahiran yang tak biasa.

Setiap pasangan suami-istri ingin memiliki buah hati dalam keluarga mereka.

Tapi, sayangnya, tak semua dari mereka beruntung dan bisa memiliki anak.

BACA JUGA: Tak Banyak yang Tahu, Ini Dampak Buruk Sering Memakai Celana Legging

Hal tersebut juga dialami oleh seorang wanita bernama Brylye Jones.

Brylye mengaku dirinya mengalami difungsi ovarium.

Kondisi tersebut membuat tubuhnya tidak memproduksi hormon sebagaimana mestinya.

BACA JUGA: Ini 5 Makanan yang Paling Bikin Kepingin Makan di Drama Korea

Tak bisa memiliki anak tentu menjadi kabar buruk bagi setiap wanita.

Tapi, untungnya, Brylye mengalami sebuah keajaiban.

3 bulan pasca didiagnosis, Brylye hamil.

Seperti ibu hamil pada umumnya, ketika tanggal kelahiran bayi semakin dekat, wanita ini mengalami kontraksi.

BACA JUGA: Wow, Inilah Kota-kota dengan Biaya Hidup Termahal di Dunia

Hal tersbeut membuatnya harus pergi ke rumah sakit dua kali selama akhir pekan.

Namun, pada akhirnya, Brylye diminta pulang.

Ternyata, kelahiran bayi Brylye justru terjadi di waktu yang tak disangka.

Saat itu cuaca sedang buruk di rumah Brylye di Carlisle, Indiana, Amerika Serikat.

Brylye berniat untuk mandi saat tiba-tiba bayinya lahir begitu saja.

BACA JUGA: Wah, Ini Kisah Serunya Deretan Seleb Moms Cantik yang Hamil Barengan

Brylye mengaku semuanya terjadi dengan begitu cepat.

Anehnya, bayi Brylye keluar begitu saja tanpa rasa sakit ataupun mulas dan kontraksi.

Kejadian tersebut sempat disaksikan oleh sang kakak, Patrick, yang kaget saat melihat Brylye telah melahirkan di kamar mandi.

Pria tersebut berlari keluar dan menelepon ambulans.

Brylye mengaku tak terlalu cemas karena dia tahu bayinya aman.

BACA JUGA: Ngakak! Kaesang dan Gibran, Dua Anak Jokowi Saling Serang di Instagram

bAYI DARI Brylye Jones

"Aku tahu cara menyedot lendir mulut bayi saat mengikuti kelas perkembangan anak, aku tahu bahwa aku harus memastikan dia bernapas dengan lancar dan warna tubuhnya oke."

Banyak orang yang bercanda agar Brylye memberi nama anaknya dengan nama petugas 911 yang menerima teleponnya.

Tapi, dia punya pilihan lain.

Brylye pun akhirnya memberi nama putranya Mathue Christopher Vest.

BACA JUGA: Moms, Lakukan Ini Bila Anggota Keluarga Pingsan, Asma, Sakit Gigi, Mimisan

"Karena Mathue berarti 'hadiah dari Tuhan'.

Jadi untukku, dia seperti sebuah hadiah."

Kelahiran bayi Matheu tentu akan jadi pengalaman tak bisa dan tak bisa dilupakan oleh ibunya.