Coba Besok Makan Timun Rebus Saat Perut Kosong, Berbagai Manfaat Ini Pasti Moms Dapatkan

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 23 Desember 2020 | 16:00 WIB
Manfaat mentimun rebus bagi kesehatan (pixabay)

Coba Besok Makan Timun Rebus Saat Perut Kosong, Berbagai Manfaat Ini Pasti Moms Dapatkan

Nakita.id - Lidah kita pasti sudah akrab dengan rasa timun atau mentimun.

Citarasanya yang segar membuat timun menjadi salah satu sayur favorit untuk lalapan.

Tapi tahukah Moms kalau timun ini tak hanya bisa dimakan mentah saja?

Dilansir dari Healthline, sayur yang biasa dibuat lalapan dengan sambal ini bisa direbus lho.

Baca Juga: Mitos atau Fakta, Benarkah Konsumsi Timun dapat Menghambat Darah Menstruasi?

Timun atau mentimun rebus punya manfaat yang luar biasa untuk tubuh.

Kalau Moms ingin mencoba timun rebus, sebaiknya Moms makan itu setelah bangun tidur saat perut kosong.

Makan timun rebus saat perut masih kosong akan memberikan manfaat pada tubuh seperti:

1. Mengeluarkan racun pada tubuh

Dengan mengonsumsi mentimun rebus, maka racun yang ada dalam tubuh keluar.

Baca Juga: Begini Cara Tepatnya Menyimpan Timun Agar Tidak Menciut, Pastikan Lakukan Hal Ini Sebelum Memasukkannya Ke Kulkas

Manfaat timun

Racun itu akan keluar secara bersamaan dengan dengan keringat atau urin.

Selain itu, mentimun rebus juga dapat melarutkan batu ginjal.

2. Menurunkan berat badan

Mentimun adalah jenis buah yang tinggi kandungan airnya dan rendah kalori.

Maka dari itu, mentimun baik dikonsumsi untuk Moms yang sedang melakukan diet.

Baca Juga: Mulai Sekarang Coba Rutin Minum Jus Seledri dan Timun, Rasakan Sendiri Mendapatkan Deretan Manfaat Kesehatan Ini

Tetapi disarankan menambah yogurt yang rendah lemak agar bisa melancarkan pencernaan.

3. Melawan sel kanker

Kandungan lariciresinol, pinoresinol, dan secoisolaricisenol pada mentimun dipercaya mampu mencegah berbagai jenis kanker.

4. Mengobati diare

Saat terserang diare, maka tubuh akan kekurangan cairan dan menjadi lemas.

Sebab, sejumlah cairan tubuh dikeluarkan saat terserang diare.

Baca Juga: Jangan Coba-coba Minum Jus Seledri dan Timun Kalau Memiliki Kondisi Ini, Bukannya Sehat Tetapi Malah Bisa Mengancam Nyawa

Manfaat Timun Bagi Kesehatan Tubuh

Rebusan mentimun bisa digunakan untuk mengganti cairan yang hilang tersebut.

Mentimun yang direbus juga terkenal kaya akan cairan dan serat.

Untuk mendapatkan timun atau mentimun ini juga sangat mudah Moms.

Baca Juga: Bantu Atasi Keresahan Wanita, Terkuak Minumam Pelangsing Alami yang Disebut Ampuh Menurunkan Berat Badan

Moms bisa membelinya di pasar atau bahkan di supermarket.

Cara merebusnya juga gampang. Cukup siapkan air sampai mendidih, kemudian masukkan timun.

Tunggu sampai timun berubah warna menjadi hijau tua, angkat dan tiriskan.

Timun rebus siap dimakan. Selamat mencoba Moms!

Baca Juga: Miliki Banyak Manfaat untuk Tubuh, Ini Beberapa Manfaat Timun yang Bisa Dimanfaatkan untuk Kesehatan