Jadi Publik Figur Selanjutnya yang Kabarkan Positif Terinfeksi Covid-19, Ini Kronologi Sampai Gejala yang Dialami Aa Gym

By Ine Yulita Sari, Selasa, 29 Desember 2020 | 16:30 WIB
Aa Gym (TribuJabar/ M Syarif Abdussalam)

 

"Alhamdulillah, suhu badan masih bagus 36,3. Berarti Aa Gym positif Covid-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri," tutur Aa Gym dalam video yang ia bagikan hari ini, Selasa (29/12/20).

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Masih Segar Bugar dan Tidak Sakit, Baim Wong Tiba-tiba Diminta Segera Siapkan Kain Kafan dan Batu Nisan oleh Aa Gym

Lebih lanjut, pendiri Pondok Pesantren Daarut Tauhid ini menceritakan kronologi sebelum ia terpapar COVID-19.

Ia menerangkan bahwa dirinya sempat merasa kelelahan usai melakukan perjalanan dari Jakarta dan Bandung.

Baca Juga: Dikelilingi Wanita Cantik dan Seksi di Tengah Popularitasnya, Hotman Paris Mengaku 'Nggak Tahan' hingga Minta Solusi Ke Aa Gym

"Hari Rabu (23/12), Aa pulang pergi Jakarta ke Bandung 5 jam masih sehat. Kamis (24/12) pagi masih siaran, Jumat (25/12) pagi bersepeda dan Jumatan di luar ruangan cari paling aman.

Sabtu (26/12) kembali ke Jakarta merasa unifit, ingin diinfus dan hasil rapid reaktif COVID-19," papar Aa Gym.

Beruntungnya, sang buah hati tidak turut terpapar Covid-19.