Nakita.id - Virus corona merupakan sebuah ancaman yang belum menemui titik terang.
Meski berbagai negara sudah menemukan vaksin Covid-19, belum ada penurunan signifikan dari seluruh dunia.
Sampai berita ini diturunkan, dunia menjumlah ada 85,2 juta kasus virus corona tercatat.
Hal ini membuat kita harus selalu #IngatPesanIbu yaitu dengan selalu menjalankan protokol 3M.
Memakai masker, mencuci tangan setiap 20 detik sekali, dan menjaga jarak serta menghindari kerumunan.
Meski vaksin sudah ditemukan dan sudah mulai ada yang mendapatkan suntikan vaksin corona, kita tetap harus selalu menerapkan protokol kesehatan tersebut.
Pasalnya, tim peneliti dari Charité, Universitätsmedizin, Berlin, menemukan bahwa virus corona bisa masuk ke otak melalui hidung.
Hal ini dibuktikan dari 33 pasien positif corona yang sengaja diotopsi untuk meneliti seberapa ganas virus corona jika sudah masuk ke tubuh.