Ternyata Buah dan Sayur Untuk MPASI Tidak Perlu Banyak-banyak, Cukup Berikan Segini Dalam Satu Hari

By Gabriela Stefani, Selasa, 19 Januari 2021 | 08:47 WIB
Pentingnya sayur dan buah saat MPASI (Freepik)

Pasti Moms tahu bahwa makanan berlemak bagi orangtua tidak baik mengingat bisa membuat tekanan darah tinggi, kolesterol, dan penyakit berbahaya lainnya.

Alhasil para orang dewasa akan mengalihkan makanan kepada sayur dan buah agar lebih sehat.

Sayangnya dengan konsep pemikiran tersebut tidak bisa diterapkan kepada bayi dalam masa MPASI.

dr. Dina tidak menyarankan pemberian sayur terlalu banyak selama MPASI karena kandungan seratnya yang tinggi.

dr. Dina Aulia Insani, Sp.GK

Baca Juga: Stop Kasih Sayur dan Buah Sebagai MPASI Anak! Begini Penjelasannya dan Saran Makanan yang Baik Untuk Si Kecil

"Dia (sayur dan buah) tinggi serat jadi saluran cernanya cepat kenyang sedangkan bayi kebutuhan dia masih sedikit dia bisa terpenuhi dari protein hewani," jelas dokter yang praktik di RS Khusus Sambang Lihum Banjarmasin.

Meski tidak begitu penting dalam menu MPASI, bukan berarti sayur dan buah tidak bisa diberikan.

Sayur masih boleh diberikan tetapi tidak dalam porsi yang banyak dan yang terpenting ada di dalam menu MPASI Si Kecil.

Sementara untuk buah, masih boleh diberikan dengan porsi yang tidak banyak pula.

Baca Juga: 4 Cara Mengatasi Anak GTM Saat MPASI Agar Mau Makan Kembali, Jangan Buru-buru Diberi Susu!