Teh atau Kopi yang Lebih Sehat Dikonsumsi di Pagi Hari? Yuk Cari Tahu Jawabannya

By Cecilia Ardisty, Kamis, 11 Februari 2021 | 08:20 WIB
Kopi atau teh yang lebih sehat? (freepik)

Ini yang dilakukan kafein pada tubuh

Teh hijau mengandung 29 mg kafein

Kopi dan teh sudah pasti mengandung kafein, tetapi memiliki kadar yang berbeda.

Dalam 8 ons cangkir kopi hitam mengandung 95 mg kafein sedangkan teh hitam mengandung 48 mg kafein.

Sementara teh hijau mengandung 29 mg. Maka contoh ini memperlihatkan kafein lebih mudah dirasakan pada kopi.

Baca Juga: Sudah Perhatiankah Kita Pada Otak yang Tak Pernah Tidur? Jaga dengan 3 Minuman untuk Menyehatkan Otak Ini

Kemudian, sebagian besar manfaat kafein sangat bergantung pada disposisi genetik peminum.

"Kita memetabolisme kafein di hati, dan beberapa orang mengalami mutasi genetik yang membuat mereka mempercepat atau memperlambat metabolisme kafein," kata Samuels.

"Cara terbaik untuk menilai toleransi Moms adalah dengan memantau gejala dan bekerja dengan ahli gizi," katanya.

Sebagai aturan praktis, jika Moms merasa gelisah, sulit tidur, dan mendeteksi detak jantung yang cepat setelah mengonsumsi kafein, cobalah untuk tidak mengonsumsi terlalu banyak kafein.