Kakaknya Batal Nikahi Ayu Ting Ting, Respons Adik Adit Jayusman Jadi Sorotan, 'Alhamdulillah Berita Menggembirakan'

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 11 Februari 2021 | 14:27 WIB
Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman batal menikah (instagram.com/@ayutingting92)

Lukman Karim selaku pemilik WO menjelaskan bila Ayu dan keluarga memang telah datang ke tempatnya untuk membatalkan pernikahan.

Lukman menceritakan bagaimana Ayu pertama kali datang untuk merencanakan pernikahan melalui program Rumpi yang tayang di Trans TV Official.

"Di awal pertemuan, mereka terlihat sangat bahagia, kedua belah pihak. Menanti momen seperti saat ini. Anaknya sudah akrab. Berjalannya waktu enggak terlihat apa-apa," ungkap Lukman.

Baca Juga: Bukannya Tak Usaha, Ini Masalahnya yang Bikin Ivan Gunawan Tak Kunjung Kurus Meski Ayu Ting Ting Sudah Bolak-balik Menyuruhnya Diet

"Kemarin (Ayu) nggak sedih? Nggak nangis?" tanya Feni Rose.

"Nangis, ya biasa," tutur Lukman.

"Yang nangis siapa?" tanya Feni Rose lagi.

"Ayu sedih, ayah ibu juga. Ini keputusan keluarga. Ini jalan yang terbaik untuk mereka," jelas Lukman.

Berbagai isu muncul atas batalnya pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman.

Mulai dari adanya orang ketiga, ketidaksetujuan mahar yang dinilai terlalu besar, hingga keluarga Adit Jayusman yang belum sepenuhnya memberi restu.