Hari Kanker Anak Sedunia: Selain Pengobatan Medis, Ternyata Ini Cara Ampuh yang Mendukung Kesembuhan Anak Penderita Kanker

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 16 Februari 2021 | 17:32 WIB
Ilustrasi anak penderita kanker. (Freepik)

Nakita.id - Peringatan Hari Kanker Anak Sedunia yang tepat jatuh pada Senin (15/02/2021) kemarin memang menjadi momentum penting bagi para penderita kanker.

Seperti yang kita ketahui, kanker merupakan salah satu penyakit mematikan yang bisa menyerang siapa saja termasuk anak-anak.

Bagi anak yang terdiagnosis menderita kanker tentu saja banyak yang merasa sedih dan kaget.

Kesedihan tersebut bukan hanya dirasakan sang buah hati, orang tua dari anak penderita kanker tersebut pun juga akan kena imbasnya.

Baca Juga: Hari Kanker Anak Sedunia Jadi Momentum Moms Bersama Si Kecil Lakukan Pencegahan dengan Trik Sederhana yang Tak Menguras Waktu dan Uang 

Menurut Dyah Chandra salah seorang Kordinator Keluarga Pasien Kanker Anak RS. Fatmawati, Jakarta Selatan mengungkapkan, ketika anak terdiagnosis kanker tentu saja orang tua juga ikut merasakan sakit.

"Orang tua akan terkena imbas itu, orang tua juga akan merasakan sakit," ungkap Dyah dalam Instagram Live di Nakita.id, Selasa (16/02/2021).

Dyah Chandra, Kordinator keluarga pasien anak penderita kanker RS. Fatmawati.

Akan tetapi Dyah menekankan orang tua harus tetap sabar dan menerima kondisi apabila anaknya menderita kanker.

"Berpasrah, terima, dan percaya bahwa kita orang-orang terpilih," tambahnya.

Untuk mendukung proses penyembuhan anak penderita kanker ada baiknya orang tua sembuh terlebih dahulu.

Sembuh yang dimaksud adalah orang tua harus bisa ikhlas menyaksikan sang buah hati berjuang melawan kanker ke depannya.

Baca Juga: Hari Kanker Anak Sedunia, Hindari Sekarang Juga Sederet Makanan Lezat Penyebab Kanker Berikut Ini

Jika orang tua sudah sehat maka bisa berpikir positif untuk memilih pengobatan terbaik bagi anak penderita kanker tersebut.

"Orang tuanya disehatkan, berpikir positif, ikhlas dan kemudian mencari pengobatan terbaik," jelas Dyah.

Orang tua juga tidak boleh menujukkan kesedihan di hadapan Si Kecil.

Beri pemahaman pada sang buah hati bahwa kita akan sama-sama berjuang melawan kanker tersebut.

Selain itu, cara lain yang bisa mendukung proses penyembuhan anak penderita kanker adalah dengan memberikan mereka kebahagiaan.

"Obat utama mereka adalah kebahagiaan, dengan bahagia imunitas tubuh juga akan meningkat," bongkar Dyah.

Membuat anak penderita kanker bahagia adalah dengan cara menuruti keinginan mereka.

Jangan juga membatasi mereka melakukan sesuatu, seperti bermain, dan lainnya.

Baca Juga: Ramuan Kunyit Putih dan Madu Tak Hanya Ampuh Sembuhkan Kanker Tetapi juga Ampuh Mengatasi Masuk Angin hingga Gangguan Pencernaan

Moms hanya perlu mengawasi serta mendampingi Si Kecil saat melakukan suatu hal yang bisa membuat mereka bahagia.

Jika Si Kecil bahagia maka proses pengobatan medisnya juga akan berjalan lancar.

Si Kecil juga tidak akan tertekan menjalani pengobatannya tersebut.

Nah itu dia Moms cara mudah yang bisa mendukung proses penyembuhan anak penderita kanker.