Lama Tidak Terdengar Kabarnya, Charly Van Houten Mendadak Ngaku Geram Dirinya Jadi Korban Perilaku Orang Tak Bertanggung Jawab, Ada Apa?

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 26 Februari 2021 | 13:45 WIB
Charly Van Houten 'Setia Band' (Kolase Instagram/charly_setiaku)

"Harus diklarifikasi supaya kekeliruan ini tidak berlanjut, tidak menjadi bahan yang negatif karena banyak menganggap nama panggungnya diganti-ganti, dikasih nama orangtua, ya memang itu yang dikasih orangtua Muhammad Charly Van Houten," tegas Charly.

"Kita dikasih nama dengan baik-baik dengan kedua orangtua, penuh harapan dan doa. Apalagi ketika satu data yang salah ini dikomentari sama orang-orang yang tidak jelas juga, kan akhirnya jadi bully-an, jadi hujatan, jadi tidak baik," ujarnya lagi.

Baca Juga: Jawab Rasa Penasaran Publik, Denny Darko Terawang Soal Asmara Luna Maya hingga Singgung Soal Masa Lalu, Akan Balikan dengan Ariel NOAH?

Meski merasa menjadi korban tindakan yang tidak menyenangkan, pria 41 tahun ini mengatakan kalau dirinya tak punya niat membawa hal ini ke jalur hukum.

"Itikadnya bukan untuk memenjarakan dan menghukum orang, tidak. Itikadnya adalah ingin meluruskan," tutur Charly.

"Kalau ada yang keliru tolong sama-sama tanggung jawab, tolong. Maksudnya, ayo diluruskan saja, masak enggak mau, kalau enggak mau baru (jalur hukum)," tukasnya.