Tinggal Seatap dengan Mertua Tak Selalu Mengerikan Layaknya di Neraka, Moms Bisa Juga Dapatkan Manfaatnya Bak di Surga Bila Seperti Ini

By Kirana Riyantika, Jumat, 12 Maret 2021 | 14:30 WIB
Ilustrasi tinggal serumah dengan mertua (freepik)

Membeli hunian di kala finansial kurang memungkinkan justru dapat memperkeruh masalah keuangan di kemudian hari.

Kebutuhan dasar tidak hanya hunian, tapi juga sandang, pangan, pendidikan anak, dan masih banyak lagi.

Bila tinggal dengan mertua, pasangan suami istri bisa mengelola uang untuk kebutuhan dan menabung demi rumah impian.

Baca Juga: Enno Lerian Pamer Sang Suami Masak Fuyunghai, Yuk Contek Resep dari Ibu Mertua Mantan Penyanyi Cilik Ini!

Ada yang membantu mengurus anak

Memiliki anak di saat pasangan suami istri juga memiliki pekerjaan bukanlah perkara mudah.

Bila tinggal di rumah sendiri, pilihannya adalah salah satu berhenti bekerja atau menitipkan anak kepada pengasuh.

Namun, banyak pasangan yang khawatir jika menitipkan anaknya kepada pengasuh karena bagaimanapun dia adalah orang lain.

Dengan tinggal bersama mertua, masalah tersebut bisa diatasi dengan cara menitipkan anak kepada mertua.

Selain bisa dipercaya, menitipkan anak kepada mertua tidak perlu mengeluarkan biaya sehingga alokasi dana tersebut bisa ditabung untuk masa depan.