Bagaimana Kondisi Janin Saat Ibu Menjalankan Puasa? Berikut Sederet Hal yang Perlu Moms Perhatikan untuk Menghindari Risiko Selama Kehamilan

By Ela Aprilia Putriningtyas, Rabu, 24 Maret 2021 | 08:00 WIB
Bagaimana kondisi janin saat ibu menjalankan puasa (Freepik)

Nakita.id - Bagaimana kondisi janin saat ibu menjalankan puasa Ramadan jadi pertanyaan umum semua calon Moms.

Terkadang Moms dibuat takut dan bertanya-tanya soal bagaimana kondisi janin saat ibu menjalankan puasa.

Menjalankan ibadah puasa bagi ibu hamil memang bukan menjadi satu kewajiban.

Baca Juga: Siapa Bilang Enggak Boleh Puasa Saat Hamil Muda? Inilah Tips Aman Puasa Ramadan Saat Hamil dari Para Ahli

Tetapi, tak sedikit calon Moms yang tetap berusaha untuk menjalankan ibadah puasa di tengah kehamilannya.

Lalu bagaimana dengan kesehatan dan kondisi janin Moms?

Sebelum menjalankan puasa ada baiknya untuk calon Moms selalu berbicara pada dokter.

Sebab Moms secara drastis akan merubah pola makan dari kebiasaan sehari-hari.

Selama menjalankan ibadah puasa Moms akan mengubah pola makan selama 30 hari lebih.

Seperti dimuat healthline, saat Moms hamil ikut menjalankan ibadah puasa akan mengalami perubahan-perubahan pada tubuh.

Biasanya Moms akan mengalami perubahan kadar glukosa, insulin, trigliserida, dan tanda kesehatan lainnya.

Meski sedang berpuasa, pertumbuhan janin harus tetap sama dengan pertumbuhan bayi yang orangtuanya tidak ikut berpuasa.

Baca Juga: Puasa Saat Hamil Muda Diperbolehkan Asal Tak Rasakan Tanda-tanda Seperti Ini karena Bisa Bahayakan Janin dan Moms

Bagaimana kondisi janin saat ibu menjalankan puasa

Jika bayi mengalami penurunan pertumbuhan dan adanya masalah kesehatan, ada baiknya untuk tidak ikut menjalankan ibadah puasa.

Namun ada juga penelitian yang menunjukkan jika puasa tidak akan mempengaruhi kondisi kesehatan bayi.

Bukan tidak mungkin bayi akan tetap berkembang dengan baik selama kehamilan sampai menjelang persalinan.

Berikut ini sederet hal yang perlu diperhatikan calon Moms ketika memutuskan untuk berpuasa selama kehamilan.

- Memperhatikan penambahan berat badan bayi

- Mencukupi kebutuhan nutrisi untuk perkembangan otak dan tubuh

- Mempersiapkan kondisi ibu untuk menyusui

Umumnya kebiasaan makan yang berubah drastis saat puasa akan berpotensi menyebabkan kekurangan nutrisi dan masalah kesehatan lainnya pada bayi.

Selain itu puasa juga dapat mempengaruhi perubahan hormon seseorang.

Baca Juga: Catat Faktanya! Janin di Dalam Rahim Tetap Akan Mendapatkan Asupan Nutrisi Meski Moms Berpuasa

Sebelum memutuskan untuk menjalankan ibadah puasa untuk Moms hamil, berat badan bayi harus benar-benar diperhatikan.

Hindari risiko buruk seperti keguguran dan efek lainnya pada bayi jika Moms harus tetap berpuasa.

Dianjurkan untuk Moms hamil tetap memperhatikan kondisi kesehatan bayi dan Moms serta tetap berkonsultasi dengan pihak kesehatan.