Seruan Bagi Wanita yang Alami Kram Perut Saat Haid, Hempas Rasa Sakit dengan Cara Ini

By Kirana Riyantika, Minggu, 4 April 2021 | 06:00 WIB
Ilustrasi nyeri haid (Freepik)

Nakita.id - Kram perut ketika sedang menstruasi merupakan hal yang umum terjadi.

Rasa kram yang tidak nyaman bisa menyerang di sekitar perut, punggung bawah, hingga paha.

Dikutip dari Healthline, hal ini dikarenakan selama menstruasi otot-otot rahim berkontraksi dan rileks untuk membantu melepaskan lapisan yang menumpuk.

Ketika Moms merasakan kram, ini menandakan otot-otot ini sedang bekerja.

Bahkan beberapa perempuan dilaporkan mengalami mual, muntah, sakit kepala, hingga diare.

Baca Juga: Jangan Abaikan Nyeri Haid Bisa Jadi Endometriosis Sehingga Mempengaruhi Infertilitas, Yuk Simak Pemicu Penyakit Kronis Ini

Beberapa faktor yang memengaruhi rasa nyeri pada saat menstruasi diantaranya aliran darah yang deras, haid pertama setelah nifas, berusia di bawah 20 tahun, dan memproduksi hormon prostaglandin berlebih.

Faktor lain yang mungkin memengaruhi nyeri haid adalah adanya kista dan penggunaan alat kontrasepsi.

Untuk kram ringan beberapa cara sederhana ini bisa meredakannya.