Iseng-iseng Minum Jus Bayam, Perubahan Positif Ini yang Akan Terjadi pada Kulit Moms

By Poetri Hanzani, Jumat, 9 April 2021 | 19:24 WIB
Manfaat jus bayam untuk kulit (freepik.com/jcomp)

 

Melansir laman Boldsky, inilah beberapa manfaat jus bayam untuk kesehatan kulit kita dan bagaimana cara penggunaannya Moms.

Atasi Jerawat

Untuk mengatasi jerawat di wajah ada dua cara, Moms bisa minum jus bayam atau oleskan sebagai masker.

Bila dibuat jus, Moms bisa tambahkan tomat, wortel dan mentimun ke dalamnya.

Baca Juga: Bye-bye Cat Rambut, Uban Putih Bisa Kembali Hitam Cuma Modal Sayur Bayam! Begini Cara Mudah Membuatnya

Jika Moms ingin gunakan sebagai masker maka cukup oleskan sari jus bayam ke wajah.

Setelah 15-20 menit di wajah, bilas dengan air.

Sesudahnya, kulit wajah pun akan terasa lebih segar Moms.

Anti Penuaan

Kandungan antioksidan dalam jus bayam diketahui dapat membantu mencegah penuaan dini.

Minum jus ini dengan teratur, bukan hanya membuat tubuh tetap sehat namun juga baik untuk kulit.