Cobalah Olah Daun Ketumbar dan Lemon Menjadi Jus, Pasti Tak Menyangka Kulit Akan Alami Perubahan Positif Seperti Ini

By Poetri Hanzani, Minggu, 25 April 2021 | 05:30 WIB
Manfaat jus daun ketumbar dan lemon (freepik.com/jcomp)

Nakita.id - Moms, apakah sudah pernah membuat jus berbahan daun ketumbar dan lemon?

Nah, jus yang satu ini boleh lo untuk dicoba dibuat di rumah.

Walau mungkin terasa masih asing terdengar, tapi ada banyak manfaat di baliknya.

Salah satu manfaat jus ini dipercaya baik untuk menjaga kulit tetap sehat dan bercahaya.

Baca Juga: Nyesel Telat Tahu, Minum Air Rebusan Daun Ketumbar Setiap Hari Ternyata Buat Tubuh Rasakan Manfaat Tak Terduga Ini

Jus segar ini memiliki khasiat antioksidan dan anti-inflamasi.

Selain itu, kandungan vitamin C di dalamnya juga membantu melawan radikal bebas.

Seperti diketahui, radikal bebas yang terlalu banyak di dalam tubuh dapat menyebabkan penuaan dini, dan membuat kulit kusam serta keriput.

Tak hanya baik untuk kesehatan kulit, jus hijau ini juga dapat membantu menurunkan berat badan dan sebagai detoksifikasi.

Melansir food.ndtv.com, Praktisi Kesehatan, Ahli Gizi dan Pelatih Kesehatan Makrobiotik, Shilap Arora mengatakan "jus hijau buatan sendiri berfungsi membersihkan sistem dari dalam. Seperti yang kita tahu, sistem yang bersih juga menghasilkan kulit yang bersih.

Baca Juga: Pantas Banyak Orang Ketagihan Minum Air Rendaman Ketumbar, Ternyata Seperti Ini Efeknya untuk Tubuh

Ini merupakan ide yang baik untuk melakukan detoksifikasi. Selain itu, jus ini juga membantu menurunkan berat badan karena rendah kalori."

Nah untuk membuatnya sangat mudah sekali Moms.

Cukup siapkan daun ketumbar sekitar 1 cangkir, lemon kurang lebih 1 sendok makan dan air secukupnya.

Langkah membuatnya, pertama masukkan daun ketumbar, jus lemon dan air ke dalam blender.

Kemudian blender semua bahan hingga halus.

Moms bisa sesuaikan kekentalan jus sesuai dengan selera.

Baca Juga: Cara Merendam Biji Ketumbar yang Benar Agar Bisa Dapatkan Manfaatnya Secara Maksimal, Ini yang Harus Dilakukan

Kalau ingin tidak terlalu kental, boleh tambahkan lagi dengan air.

Atau Moms juga boleh tambahkan sedikit chaat masala ke dalamnya.

Cobalah untuk rutin meminumnya untuk dapatkan manfaat yang optimal.