Ayahnya Gugur di Helikopter Saat Tugas, Kini Sang Putra Letda Rhesa Sigar Dinyatakan Gugur di KRI Nanggala-402

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 27 April 2021 | 12:15 WIB
Letda Laut (T) Rhesa Tri Utomo Sigar gugur di KRI Nanggala-402 (ist)

Siapa sangka, gugurnya Letda Rhesa seolah mengulang insiden puluhan tahun silam yang dialami keluarganya.

Diketahui, Letda Rhesa meninggal dunia di kapal selam KRI Nanggala-402 yang akan berlatih di bawah laut.

Sementara itu, mengutip dari Tribun Manado, ayah Letda Rhesa yang bernama Letkol (Inf) Simson Godfried Sigar dulu juga dinyatakan gugur pada 1998.

Letkol (Inf) Simson Godfried Sigar gugur di Timor Timur pada 4 Juni 1998 saat menjalankan tugas negara.

(kiri) Letkol (Inf) Simsons Godfried Sigar dan (kanan) Letda Laut (T) Rhesa Tri Utomo yang sama-sama gugur dalam tugas

Saat itu, ia menjabat sebagai Kepala Seksi Operasi Korem 164/Wira Dharma Dili.

Baca Juga: Awak Kapal KRI Nanggala-402 Berusaha Selamatkan Diri, Saksi Bisu Ini Seolah Beri Bukti dan Keterangan Upaya Penyelamatan

Letkol Simson gugur saat peristiwa jatuhnya helikopter bersama 11 anggota TNI lainnya.

Melansir dari Kompas.com yang mengutip dari Kompas Cetak 5 Juni 1998, Kamis (4/6/1998) lalu, helikopter jenis Bell-205 

Gugurnya ayah dan anak yang sama-sama menjalankan tugas ini menarik perhatian khalayak umum.

Menurut Tribun Manado, Letda Rhesa juga masih memiliki hubungan kekerabatan dengan Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto yang berasal dari trah Sigar Minahasa, Sulawesi Utara.

Ibu dari Letda Rhesa merupakan sepupu Prabowo Subianto yang berasal dari Minahasa, Sulawesi Utara.

Sebelum dinyatakan gugur di KRI Nanggala-402, Letda Rhesa memegang tanggung jawab sebagai Kepala Divisi Mesin KRI Nanggala-402.