Mimpi Didatangi Almarhum Ayah Sebelum Berangkat Berlayar, Serda Setyo Sempat Sampaikan Firasat Sebelum Tenggelam Bersama KRI Nanggala-402

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 29 April 2021 | 18:30 WIB
KRI Nanggala-402 ((Instagram duniapunyacerita))

Tak sendiri, Bupati Blora datang bersama Dandim 0721/Blora Letkol Inf Ali Mahmudi dan Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama berikut pimpinan DPRD juga turut bertandang menemui orangtua prajurit gugur di Kelurahan Balun, Cepu, Blora, Selasa (27/4/2021).

Dalam kesempatan tersebut, mengutip dari Tribun Jateng, Bupati Blora menerahkan bantuan sosial dan tali asih pada keluarga Serda Setyo.

"Kedatangannya hari ini bersama wakil bupati, Dandim, Kapolres dan rombongan yang lain adalah dalam rangka takziah sekaligus memberikan semangat kepada keluarga Serda Setyo Wawan," kata Arief mengutip dari Tribun Jateng.

Baca Juga: Seolah Tak Percaya Seluruh Awak KRI Nanggala-402 Dinyatakan Gugur, Istri Salah Satu Korban Nekat Lakukan Aksi Menyayat Hati Ini

Arief mengatakan kepergian Serda Setyo tak hanya membuat keluarga sedih, tetapi seluruh masyarakat Blora juga turut kehilangan.

"Kita doakan semoga almarhum husnulkhatimah dan menjadi pahlawan mati syahid serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," ucap Bupati Blora.

Bupati Blora dan Pemkab Bojonegoro yang merupakan tempat Serda Setyo lahir berjanji akan memberi bantuan pendidikan untuk anak-anak Serda Setyo.

Dandim 0721/Blora mengatakan jika akan membantu seluruh proses pemakaman Serda Setyo dan memakamkan Serda Setyo di Taman Makam Pahlawan (TMP).