Bantu UMKM Bangkit dari Keterpurukan Akibat Pandemi, Nur Asia Uno Ajak Masyarakat Beli Produk UMKM Lokal

By Nita Febriani, Sabtu, 8 Mei 2021 | 13:30 WIB
Nur Asia Uno Ajak Masyarakat Beli Produk UMKM Lokal (Instagram/nurasiauno)

Nakita.id - Tak bisa dipungkiri kalau usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) menjadi salah satu sektor yang sangat terdampak akibat pandemi Covid-19.

Tak sedkit bahkan UMKM yang sampai harus gulung tikar akibat tak mampu bertahan di tengah kesulitan ekonomi.

Untuk itu dalam acara Pemberian Tanda Kasih Ramadhan 1442 H Dharma Wanita Persatuan Kemenparekraf Nur Asia Uno mengajak masyarakat untuk lebih mencintai dan membeli produk lokal.

 Baca Juga: Sudah Kumpulkan Semua Syarat Belum Tentu Dapat BLT UMKM, Ternyata Ini Golongan yang Tak Bisa Dapat Bantuan

Dalam acara yang digelar oleh Dharma Wanita Persatuan Kemenparekraf pada Jumat (7/5/2021), Nur Asia Uno hadir sebagai Penasihat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Nur Asia Uno menekankan, dengan membeli brand lokal sama saja kita membantu UMKM bangkit kembali dari keterpurukan akibat wabah Covid-19.