Nakita.id - Berikut jenis makanan lebaran yang tidak boleh dikonsumsi sembarangan.
Makanan khas lebaran sebentar lagi akan tersaji di meja makan banyak orang.
Mulai dari ketupat, lontong, opor ayam, rendang, sambal goreng ati dan kueh-kueh kering lainnya.
Salah satu makanan khas lebaran yang wajib ada adalah ketupat.
Baca Juga: Gila Makan Saat Lebaran, Antara Lontong, Ketupat, dan Nasi, Ternyata Ini yang Lebih Aman Dimakan
Ketupat merupakan salah satu makanan yang dibuat dari bahan dasar beras.
Kebanyakan orang memang lebih memilih untuk menyantap ketupat dibandingkan nasi putih saat Hari Raya Lebaran.
Pasalnya ketupat memiliki tekstur yang lebih padat dan kenyal sehingga sangat cocok dikonsumsi dengan rendang dan opor ayam.