Hah? Ternyata Aktivitas Mandi Cukup 1 x Sehari, Atau 4 x Seminggu.

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Minggu, 11 Februari 2018 | 09:05 WIB
Mandi ()

Nakita.id - Sebagian bahkan semua orang menganggap jika kebersihan tubuh dipengaruhi oleh kualitas dan intensitas mandi.

Kita menganggap, dengan mandi, tubuh akan kembali segar dan juga fit lagi dan lebih percaya diri.

Tetapi tahukah Moms bahwa selama ini kita melakukan kebiasaan yang salah.

BACA JUGA: Terlalu Sering Keramas Ternyata Tidak Baik! Seharusnya Moms Lakukan Ini...

Mandi terbaik adalah satu kali dalam sehari, bahkan sebuah penelitian mengatakan, tubuh harusnya hanya mampu menerima intensitas mandi 4 hingga 5 kali dalam seminggu.

Itu adalah intensitas mandi yang paling sering.

Dilansir dari laman elitedaily, bagi beberapa orang, mandi empat hingga lima kali dalam seminggu terdengar menjijikkan dan jorok.

Orang yang hanya mandi satu kali dalam sehari juga sering diejek sebagai orang jorok dan tak bisa menjaga kebersihan.

Tapi nyatanya, mandi dua kali sehari justru mengundang banyak bakteri yang masuk dalam tubuh, dan juga menurunkan antibiotik alami yang ada di dalam tubuh.

BACA JUGA:  Ini yang Dilakukan Rachel Vennya Terhadap Orang yang Mencibir Anaknya

Memang belum ada penelitian yang mengatakan jika jarang mandi akan berpengaruh baik bagi keehatan.

Tetapi terlalu sering mandi akan membuat kulit rusak. Kulit akan kering dan juga mudah terluka.