Nakita.id - Sebagian bahkan semua orang menganggap jika kebersihan tubuh dipengaruhi oleh kualitas dan intensitas mandi.
Kita menganggap, dengan mandi, tubuh akan kembali segar dan juga fit lagi dan lebih percaya diri.
Tetapi tahukah Moms bahwa selama ini kita melakukan kebiasaan yang salah.
BACA JUGA: Terlalu Sering Keramas Ternyata Tidak Baik! Seharusnya Moms Lakukan Ini...
Mandi terbaik adalah satu kali dalam sehari, bahkan sebuah penelitian mengatakan, tubuh harusnya hanya mampu menerima intensitas mandi 4 hingga 5 kali dalam seminggu.
Itu adalah intensitas mandi yang paling sering.
Dilansir dari laman elitedaily, bagi beberapa orang, mandi empat hingga lima kali dalam seminggu terdengar menjijikkan dan jorok.
Orang yang hanya mandi satu kali dalam sehari juga sering diejek sebagai orang jorok dan tak bisa menjaga kebersihan.
Tapi nyatanya, mandi dua kali sehari justru mengundang banyak bakteri yang masuk dalam tubuh, dan juga menurunkan antibiotik alami yang ada di dalam tubuh.
BACA JUGA: Ini yang Dilakukan Rachel Vennya Terhadap Orang yang Mencibir Anaknya
Memang belum ada penelitian yang mengatakan jika jarang mandi akan berpengaruh baik bagi keehatan.
Tetapi terlalu sering mandi akan membuat kulit rusak. Kulit akan kering dan juga mudah terluka.
Sama halnya seperti terlalu sering keramas atau mencuci rambut, terlalu sering mandi akan mengakibatkan terkikisnya lapisan paling atas kulit dan dapat meningkatkan sensitivitas kulit.
Hal tersebut karena di dalam sabun terdapat kandungan kimia yang dapat mengurangi kelembapan kulit, dan akan mengundang kerusakan serta penyakit kulit lain jika seseorang terlalu sering mandi.
Walau begitu, seorang profesor di Universitas Oxford mengatakan bahwa selama orang tersebut konsisten dan terus-menerus menjaga kesehatan tubuh dan juga sering menggunakan pelembab dan merawat kulitnya, tak jadi masalah jika ia melakukan kebiasaan mandi 2 kali sehari.
Tetapi jangan coba menambah intensitas mandi hanya karena gerah dan merasa tak percaya diri, hal itu akan membuat kulit lebih rusak.
BACA JUGA: Ternyata, Nabila Syakieb Sempat Rasakan Kontraksi Selama Dua Hari
Wicked Siap Menghiasi Layar Lebar Indonesia, Sebuah Adaptasi Sinematik dari Kisah Ikonik The Wizard of Oz
Source | : | elitedaily.com |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR