Manfaatkan #FamilyQuality di Rumah untuk Mengajarkan Cara Menabung yang Seru pada Anak

By Ela Aprilia Putriningtyas, Sabtu, 15 Mei 2021 | 19:30 WIB
#FamilyQuality Mengajarkan anak untuk menabung (freepik)

Nakita.id - Manfaatkan kesempatan #FamilyQuality di rumah dengan si kecil untuk mengajarkan mereka menabung sejak dini.

Tidak ada salahnya jika saat ini Moms mulai mengajarkan pada anak untuk mengenal uang dan menabung.

Meski pun memgenalkan uang memang dianjurkan pada anak usia sekitar 5 atau 6 tahun ke atas.

Baca Juga: Nyadar Nggak Moms? Ajak Anak Lakukan #FamilyQuality di Pantai Bisa Bikin Si Kecil Jadi Seperti Ini

Nah, untuk mengajarkan anak mengenal uang dan menabung tentu bukan hal yang mudah untuk Moms dan Dads.

Terkadang anak-anak masih enggan untuk menyimpan sebagian uang saku mereka.

Namun tidak ada salahnya untuk Moms coba perlahan dengan menerapkan cara-cara simple berikut ini seperti dimuat Kompas.com:

1. Mulai dari mengenalkan uang

Anak akan sangat tertarik untuk tahu banyak hal tentang uang, tunjukkan warna, bentuk, hingga nominal uang.

Ada banyak cara unik agar anak tidak bosan dengan cara yang Moms gunakan yakni dengan mengalihkannya dengan permainan.

Pastikan untuk tidak mengajarkan anak dengan cara yang tegas dan keras.

2. Melibatkan anak secara langsung

Moms tentu sering pergi ke bank atau pusat perbelanjaan dan tentunya tidak jauh dari kebutuhan akan uang.

Nah, momen tersebut menjadi salah satu yang terpenting bagi anak-anak untuk mengenal uang secara langsung.

Baca Juga: #FamilyQuality: Jangan Biarkan Anak Hanya Menghabiskan Waktu di Rumah Saja, Coba Mulai Kenalkan dengan Alam Bebas, Begini Caranya

Ilustrasi menabung

Anak-anak akan senang dilibatkan secara langsung untuk pergi ke bank untuk menabung atau sekedar berbelanja kebutuhan sehari-hari.

Ajarkan juga anak-anak untuk mengelola keuangan jika mereka sudah cukup paham tentang pengeluaran dan pemasukan.

3. Sediakan celengan

Saat ini ada banyak sekali jenis celengan yang bisa dipilih dan digunakan untuk menyimpan uang sedikit demi sedikit.

Tidak ada salahnya untuk Moms coba melatih anak dengan cara tradisional ini.

Merwka semakin lama akan semakim terbiasa untuk menyisihkan sebagian auang saku untuk dimasukkan ke dalam celengan.

Pastikan untuk mengajarkan anak tentang arti dan tujuan dari menabung itu sendiri pada anak sejak usia dini.

4. Memberikan contoh yang baik

Sebagai orangtua Moms harus mengajarkan pada anak untuk menabung.

Baca Juga: Yuk Contek Aktivitas #FamilyQuality Putri Titian dan Iori Ini! Istri Junior Liem Curhat: 'Mayan Buat Persiapan Belajar Kalkulus Yekan'

Usahakan untuk melakukan hal yang sama dengan si kecil agar mereka terbiasa dengan apa yang mereka lihat dari orangtuanya.

Menyisihkan uang dan menyimpannya ke dalam celengan tidak selalu dengan nominal yang besar.

Ajarkan pada anak sedikit demi sedikit untuk mengumpulkan uang mereka dan anak berguna di kemudian hari.

Memberikan apresiasi pada anak setelah celengan terpenuhi juga bisa Moms lakukan dengan memberikan hadiah untuk si kecil.

Pacu terus keinginan mereka untuk belajar menabung sejak usia dini dengan cara yang seru dan asik.