Si Kecil Terlanjur Kecanduan Media Sosial hingga Tak Bisa Lepas dari HP? Begini Cara 'Menyembuhkannya' Menurut Psikolog

By Aulia Dian Permata, Sabtu, 22 Mei 2021 | 06:00 WIB
Ilustrasi main ponsel terus (Pixabay/Pexels)

Moms bisa mencoba membuat kesepakatan dengan anak Anda, tapi ajak anak untuk berdiskusi, ya!

Coba tawarkan pada mereka, berapa jam dalam sehari mereka boleh menggunakan ponsel dan berapa jam sisanya ponsel itu harus dikembalikan pada Moms.

Misalnya, beri waktu 1,5 jam setelah anak tidur siang atau di sore hari dan 1 jam di malam hari.

Selebihnya, ponsel harus dijauhkan dari mereka dan disimpan orangtua.

2. Ajak anak bermain bersama

Mainan yang paling mewah bagi anak bukanlah mainan yang harganya mahal, tapi permainan yang dilakukan bersama orangtua mereka.

Sempatkanlah mengajak anak berbicara dari hati ke hati, makan malam bersama dan lakukan aktifitas yang menarik untuk anak.

Misalnya, beli papan permainan ular tangga atau ludo dan mainkan bersama anak-anak saat akhir pekan.

Baca Juga: Seolah Benarkan Sengaja Buat Kehamilan Aurel Hermansyah Sebagai Konten, Atta Halilintar Akhirnya Angkat Bicara 'Sudah Kontrak'