Nggak Pakai Ribet! Kebutuhan Vitamin D Si Kecil Bisa Terpenuhi Apabila Moms Rajin Berikan Sederet Makanan Sederhana Ini pada Anak

By Ruby Rachmadina, Minggu, 23 Mei 2021 | 16:15 WIB
Rekomendasi makanan sehat untuk anak satu tahun (Freepik.com)

3. Jamur

Saat terkena matahari, jamur memiliki kemampuan memproduksi vitamin D.

Meskipun seringkali tumbuh di tempat yang lembap dan sedikit cahaya, jamur yang telah terkena sinar matahari bisa menjadi pilihan tepat menjadi makanan yang baik untuk dikonsumsi Si Kecil.

Satu porsi jamur, memiliki jumlah vitamin D yang banyak di dalamnya.

 

Baca Juga: Banyak Orang Tak Sadar, Ternyata Bila 5 Tanda-tanda Ini Muncul Maka Tubuh Sedang Memberitahu Kalau Kita Kekurangan Vitamin D

4. Sereal

Makanan lainnya yang bisa Moms temui yang banyak mengandung vitamin D adalah sereal.

Tekstur sereal yang renyah dan enak membuat Si Kecil merasa menikmatinya.

Moms bisa memilih sereal yang memiliki kalori rendah, multi-grain karena dinilai lebih sehat.

Untuk mendapatkan lebih banyak lagi vitamin D, Moms bisa mengisi semangkus sereal dengan segelas susu yang bergizi.