Seminggu Berlalu Kehilangan Janinnya, Aurel Hermansyah Tampak Tegar Ceritakan Program Punya Anak Kembar

By Kirana Riyantika, Selasa, 25 Mei 2021 | 06:30 WIB
Aurel Hermansyah sudah tampak tegar usai keguguran (Instagram/ @aurelie.hermansyah)

Nakita.id - Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar kehilangan janin yang begitu diharap-harapkan beberapa waktu lalu.

Saat pertama kali mengumumkan kegugurannya, Aurel Hermansyah tampak begitu sedih.

Wajar saja karena anak yang dikandungnya sangat diidam-idamkan oleh Aurel, Atta, dan keluarga besar.

Atta dan Aurel mengambil banyak pembelajaran dari kejadian ini.

Baca Juga: Padahal Dikenal Sebagai Sosok Penurut dan Banyak Diam, Tertangkap Kamera Azriel Hermansyah Melakukan Hal Tak Terduga di Dapur

Keduanya belajar untuk ikhlas atas apa yang terjadi.

Seminggu berlalu, Aurel kembali membuat konten YouTube.

Berbeda dari sebelumnya yang menunjukkan kesedihan, kini Aurel tampak tegar.

Dikutip dari kanal YouTube Aurel Hermansyah yang tayang pada Senin (24/5/2021), Aurel membacakan cerita-cerita kehamilan dari para warganet.

Setelah membacakan cerita perjuangan untuk mendapatkan momongan salah satu warganet, Aurel bercerita mengenai pengalamannya yang ingin program hamil anak kembar.

"Jujur sebelum aku nikah sempet program anak kembar gitu cuman dokter sebenarnya menyarankan tapi ada resiko-resiko tertentu," ungkap Aurel.

Aurel kemudian memaparkan mengenai resiko hamil anak kembar.

Atta Halilintar dan Aurel

Baca Juga: 20 Tahun Tertutup Rapat, Terbongkar Hrithik Roshan dan Kareena Kapoor Sempat Berselingkuh hingga Buat Keluarga Meradang

"Bisa lahirnya prematur karena anak kembar kan dua. Aku sama abang udah sepakat mau punya anak kembar. Tapi Alhamdulillah Allah kasih walaupun usia kandungan tidak lama," paparnya.

Meski sempat merasakan trauma, dirinya mengaku tidak menyerah.

"Trauma ada. Menurut aku jangan menyerah harus yakin karena Allah akan kasih," ungkapnya.

Aurel mengakui bahwa pada kehamilan sebelumnya dirinya terlalu overthinking.

"Kalau kita hopeless tu malah nggak akan jadi. Kayak aku tuh kemarin terlalu banyak pikiran, terlalu sedih. Banyak yang bilang dari dokter, bida, segala macem 'Jangan dipikirin, jangan streskarena itu memengaruhi ke janinnya gitu'," papar Aurel.

Dikutip dari Verywell Family, ada beberapa resiko saat mengandung bayi kembar.

1. Diabetes gestational

Jika Moms sebelumnya tak menderita diabetes, hamil anak kembar meningkatkan risiko Moms mengalami penyakit ini.

Ketika Moms hamil anak kembar, Moms akan mengalami kesulitan menjaga level gula darah pada tingkatan normal.

Baca Juga: BERITA POPULER: Paranormal Terawang Nasib Rumah Tangga Muzdalifah dan Fadel Islami Berakhir Seperti Ini hingga Ashanty Mendadak Dibuat Murka dengan Perlakuan ART-nya

2. Hyperemesis Gravidarum

Kehamilan kembar meningkatkan risiko Moms mengalami kondisi ekstrem mual dan muntah, yang biasa disebut hyperemesis gravidarum.

Mengalami kondisi ini memang lebih menganggu ketimbang berisiko bagi kesehatan janin maupun Moms.

3. Kelahiran prematur

Hamil anak kembar berisiko Moms akan mengalami kelahiran prematur sebanyak 40 persen.

Kelahiran bayi kembar dapat diprediksi sekitar setelah 20 minggu, dan sebelum 37 minggu.

4. Darah tinggi

Kondisi ini disebut Pregnancy-induced hypertension (PIH), di mana berisiko menaikkan tekanan darah saat Moms hamil anak kembar.

PIH dialami 37 persen Moms yang hamil anak kembar.

5. Preeklamsia

Situasi ini terjadi ketika tekanan darah tinggi serta tingginya protein dalam air kencing saat Moms menjalani kehamilan kembar.

Tanda-tanda preeklamsia antara lain bengkak, sakit kepala akut, dan kenaikan berat badan yang cepat.