Mata Kedutan Bukan Karena Ingin Menangis, Begini Fakta Medisnya

By Fadhila Afifah, Selasa, 13 Februari 2018 | 17:24 WIB
Mata berkedut disebabkan oleh reflek otot ()

Nakita.id – Moms sering mendengar pernyataan bahwa mata yang berkedut tandanya akan menangis?

Bahkan kata orang tua, mata kedutan di bagian mata kanan atau kiri punya makna tersendiri.

Tapi ini hanyalah mitos belaka Moms. Ada penjelasan medisnya mengapa mata kita bisa berkedut.

BACA JUGA : Viral Curhatan Pria Bisa Selingkuh Karena Istri Bau Dapur, Tulisan Dokter Ini Jadi Tamparan Keras untuk Para Suami

Dilansir dari Realsimple.com, Dave Patel, asisten profesor ophthalmology di Mayo Clinic menjelaskan mata kedutan adalah refleks otot kelopak mata untuk melindungi mata dari stimulan asing.

"Biasanya mata yang kedutan adalah respons terhadap gangguan. Tetapi ketika ini terjadi di fase istirahat, kedutan bisa mendatangkan ketidaknyamanan," ujarnya.

Lantas bagaimana cara menghentikan mata kedutan? Berhentilah melakukan apa pun yang sedang dikerjakan dan beristirahatlah dengan mata tertutup.

Selain itu, kekeringan pun dapat menyebabkan kedutan. Jadi Moms dapat mengompres mata dengan air dingin kemudian diberi obat tetes mata.

Rudrani Banik, associate professor ophthalmology dari New York Eye and Ear Infirmary, Mount Sinai New York City merekomendasikan menyimpan obat tetes mata di lemari es untuk mendapatkan hasil lebih baik.

BACA JUGA: Bawang Putih Awet Hingga 6 Bulan, Simpan dengan Cara Sederhana Ini

Penyebab lainnya bisa jadi kurang istirahat atau kelelahan. Kedutan bisa terjadi pula ketika stres, lelah atau kebanyakan minuman berkafein.

Jika Moms menatap layar komputer seharian, upayakan untuk istirahat secara teratur.

Hindari menggosok mata menggunakan ujung jari, karena dapat memindahkan bakteri atau kotoran yang dapat mengenai mata.