Tidak Harus Mahal, Menghilangkan Bau di Lemari Dapur Cukup Dengan Bahan Alami yang Murah Meriah Ini

By Ruby Rachmadina, Jumat, 4 Juni 2021 | 18:00 WIB
Pengharum ruangan alami untuk atasi bau di dapur (Freepik)

3. Teh

Sama seperti kopi, teh juga dikenal sebagai bahan makanan yang mengeluarkan bau harum.

Moms bisa menggunakan daun teh kering untuk mengharumkan lemari dapur.

Cukup dengan meletakannya dan menaburkannya di pojok lemari atau menyimpannya di dalam plastik yang sudah dilubangi, maka wangi teh akan langsung menggantikan bau tak sedap di lemari.

Moms bisa langsung mengganti daun teh jika dirasa baunya sudah mulai berkurang.

Baca Juga: Coba Deh Taruh 5 Tanaman Ini di Pojok Dapur, Perubahan Luar Biasa Ini Bisa Langung Terasa di Ruangan

4. Kayumanis

Selain untuk mengharumkan masakan, kayumanis juga bisa dijadikan pengharum lemari dapur alami.

Moms bisa meletakan batang kayumanis begitu saja di dalam lemari.

Atau bisa juga dengan menyimpan bubuk kayumanis pada mangkuk kecil.

Kayumanis akan segera menyerap bau tak sedap dan menggantinya dengan bau khas kayumanis yang harum.

Tidak sulit bukan Moms menemukan pengharum alami untuk menghilangkan bau tak sedap di dalam lemari dapur?

Dengan begitu Moms bisa menyimpan bahan makanan dengan aman di dalam lemari.