Hanya dengan Bahan Sederhana Ini, Pisau Dapur di Rumah yang Sudah Berkarat Bisa Kembali Kinclong Seperti Baru

By Ruby Rachmadina, Minggu, 6 Juni 2021 | 15:30 WIB
Membersihkan pisau dapur yang berkarat dengan cara sederhana. (freepik)

Nakita.id - Moms, peralatan dapur yang telah dipakai sudah sewajibnya untuk dibersihkan.

Tidak terkecuali pada pisau, setelah digunakan untuk mengiris dan memotong tentunya pisau akan kotor dan perlu dibersihkan.

Tetapi terkadang ada rasa malas untuk segera mencucinya, sehingga pisau direndam lama di dalam air bersama dengan perabotan kotor lainnya.

Bisa saja pisau yang telah dicuci, tidak langsung cepat dikeringkan justru dibiarkan dalam keadaan basah dan lembab.

Hal-hal seperti inilah yang membuat pisau cepat berkarat.

Baca Juga: Tidak Harus Mahal, Menghilangkan Bau di Lemari Dapur Cukup Dengan Bahan Alami yang Murah Meriah Ini

Pisau berkarat bukan hanya tidak sedap dipandang, namun noda-noda karat tersebut juga sangat tidak baik untuk kesehatan.

Pisau yang berkarat rawan sekali dihinggapi bakteri maupun kuman.

Itulah mengapa, pisau yang mulai berkarat harus cepat-cepat membersihkannya.

Tidak perlu bingung Moms, membersihkan pisau yang berkarat ternyata cukup mudah.

Hanya dengan bahan sederhana Moms bisa lakukan agar pisau berkarat kembali kinclong.