Tiba-tiba Tenggorokan Panas hingga Ganggu Aktivitas Sehari-hari? Ternyata 3 Faktor Ini yang Jadi Biang Keroknya

By Cecilia Ardisty, Minggu, 13 Juni 2021 | 10:53 WIB
Tenggorokan panas karena GERD (freepik)

Tenggorokan panas membuat siapa saja merasa tidak nyaman bahkan terganggu melakukan aktivitas sehari-hari.

Dari pada didiamkan, Moms dan Dads cari tahu penyebab tenggorokan panas agar dapat mengatasinya.

Melansir dari Kompas.com, berikut penyebab tenggorokan panas:

Baca Juga: Sakit Tenggorokan Bikin Tak Nyaman, Pengobatan Rumahan Ini Bisa Bantu Meredakannya

1. Infeksi virus atau bakteri

Tenggorokan panas paling umum terjadi karena infeksi virus atau bakteri.

Selain tenggorokan terasa perih, gatal, atau serak, terutama saat menelan, Moms juga dapat mengalami batuk, pilek, suara serak, atau diare.

Antibiotik tidak bekerja melawan virus maka mengobati gejala yang ada, yaitu dengan istirahat, obat pereda nyeri yang dijual bebas, hingga obat kumur.

Sementara, tenggorokan panas juga dapat disebabkan oleh infeksi bakteri, yang kita kenal radang tenggorokan.

Jika mengalami kondisi ini, Moms harus mendapatkan antibiotik agar tidak menyebabkan komplikasi serius seperti demam rematik, demam berdarah, dan radang ginjal.