Nyesel Baru Tahu Sekarang! Cipratan Minyak di Dapur Bisa dengan Mudah Dibersihkan Cuma Pakai Air Hangat hingga Baking Soda

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 18 Juni 2021 | 06:30 WIB
Cara membersihkan cipratan minyak di dapur (Pixabay)

2. Lunakkan noda minyak

Setelahnya, Moms bisa melunakkan noda minyak menggunakan air hangat.

Caranya, mulanya rendam lap dalam air hangat lalu usapkan lap tersebut pada noda minyak untuk melunakkannya.

3. Bersihkan dengan larutan pembersih

Langkah selanjutnya, bersihkan noda dengan larutan pembersih.

Baca Juga: Hanya 45 Detik, Begini Cara Hilangkan Bekas Noda Minyak Membandel di Tempat Makan Plastik

Cara membuat larutan pembersihnya yakni dengan mencampurkan dua tetes sabun cuci piring dalam air hangat yang ada di ember.

Lalu, rendamlah spons dalam larutan tersebut.

Setelahnya, peras spons hingga airnya keluar.

Basuhlah noda menggunakan spons, tekan lalu usap noda minyak yang ada dengan gerakan melingkar.