Nyesel Baru Tahu Sekarang! Cipratan Minyak di Dapur Bisa dengan Mudah Dibersihkan Cuma Pakai Air Hangat hingga Baking Soda

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 18 Juni 2021 | 06:30 WIB
Cara membersihkan cipratan minyak di dapur (Pixabay)

4. Bersihkan noda minyak membandel

Jika ada noda minyak yang membandel, Moms bisa membuat larutan dengan campuran 1 cangkir air hangat dan 1 cangkir baking soda dalam mangkuk. Aduk hingga menjadi pasta.

Oleskan pasta ke noda minyak dan biarkan mengering. Hapus pasta dengan serbet bersih serta lembut.

Jika cipratan minyak dan noda masih terlihat, campurkan cuka dan air hangat dalam jumlah yang sama ke dalam botol semprot.

Semprotkan pada minyak dan diamkan selama lima menit.

Baca Juga: Cara Ampuh Bersihkan Noda Minyak Pada Sofa, Karpet, dan Pakaian

5. Bilas

Terakhir, bilas permukaan yang telah dibersihkan menggunakan air hangat.

Moms bisa menggunakan lap yang telah dibasahi air hangat lalu basuhlah meja hingga lemari yang sebelumnya telah terciprat noda minyak.

Setelah dirasa semua telah terbilas bersih, keringkan dengan handuk atau kain kering.

Perlu diingat, sebaiknya jangan menggunaan pemutih murni untuk membersihkan noda minyak karena dapat merusak permukaan.