Bukan Cuma Mencegah Anemia Saat Hamil, Ini Manfaat Lain Buah Delima yang Tidak Banyak Diketahui

By Lolita Sianipar, Senin, 21 Juni 2021 | 05:30 WIB
Manfaat buah delima untuk ibu hamil (Freepik.com)

Melansir dari parenting.firstcry.com, berikut beberapa manfaat dari buah delima untuk ibu hamil.

1. Dapat mencegah anemia kekurangan Besi

Buah delima adalah sumber vitamin C yang baik.

Jumlah vitamin yang diperlukan ini sangat penting bagi Moms yang sedang hamil, karena membantu zat besi dari makanan yang dikonsumsi.

Jika Moms makan makanan kaya zat besi atau mengonsumsi suplemen zat besi selama kehamilan, akan ada cadangan zat besi yang cukup dalam darah.

Vitamin C bahkan akan membantu tubuh menyerap zat besi.

Cukup zat besi dan Vitamin C dalam tubuh akan mencegah anemia saat hamil, dan kekurangan zat besi, yang sering menyebabkan kelahiran prematur.

2. Menjaga kesehatan sistem pencernaan

Buah delima adalah sumber serat yang baik.

Makan sayur dan buah yang kaya serat dianjurkan untuk ibu hamil, agar terhindar dari sembelit dan gangguan pencernaan lainnya.

Dengan merangsang gerakan usus, serat memainkan peran penting dalam merampingkan seluruh sistem dalam tubuh.

Baca Juga: Nggak Lagi Pusing Mikirin Kerutan di Wajah Meski Injak Usia 30-an Tahun, Rahasia Ampuhnya Ada Pada Jus Segar Satu Ini