Nyesel Baru Tahu! Ternyata Berjalan Kaki Sehabis Makan Bisa Berikan Dampak Positif Ini pada Tubuh, Coba Mulai Sekarang

By Poetri Hanzani, Kamis, 24 Juni 2021 | 16:13 WIB
Manfaat kesehatan dari jalan kaki setelah makan (freepik.com/senivpetro)

Nakita.id - Jalan kaki memang punya banyak manfaat ya Moms.

Untuk itu, tidak ada salahnya mulai rutin dilakukan dari sekarang.

Tapi, apakah Moms pernah berjalan kaki sehabis makan?

Tidak disangka, inilah manfaat kesehatan yang akan Moms peroleh.

 

1. Memiliki pencernaan yang lebih baik

Berjalan kaki selama 15 menit setelah makan dapat melancarkan pencernaan dengan mempercepat pengosongan lambung dari makanan.

Demikian kesimpulan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Gastrointestinal and Liver Diseases.

Dengan kata lain, jalan kaki membantu kita memindahkan makanan melalui perut ke usus dengan cara yang cepat dan lebih menyehatkan.

Baca Juga: Cukup Rutin Jalan Kaki 30 Menit Setiap Hari, Tubuh Akan Merasakan Manfaat Hebat Ini: Bisa Bikin Langsing Juga!