Emak-emak Harus Tahu! Tak Hanya Rutin Membersihkan Wajah, Ini 4 Cara Lain Mengecilkan Pori-pori Wajah

By Cecilia Ardisty, Jumat, 2 Juli 2021 | 06:30 WIB
Rutin mencuci wajah membantu mengecilkan pori-pori wajah (freepik)

2. Tambahkan scrub ke rutinitas perawatan kulit mingguan

Cara mengecilkan pori-pori wajah kedua adalah menambahkan produk perawatan mengandung scrub dalam perawatan kulit mingguan.

Tapi hati-hati tidak melakukan eksfoliasi secara berlebihan sebaiknya memakai scrub seminggu sekali.

Maka carilah exfoliator yang lembut agar tidak mengiritasi kulit lebih lanjut menyebabkan pembengkakan yang menyebabkan pori-pori wajah besar.

Baca Juga: Buat Sendiri di Rumah, Masker Wajah dari Bahan-bahan Alami Ini Ampuh Jadikan Kulit Lebih Cerah dan Bebas Pori-pori

3. Hindari tangan menyentuh wajah

Cara mengecilkan pori-pori wajah ketiga adalah menghindari tangan menyentuh wajah.

Karena bakteri dapat berpindah dari jari-jari Moms ke wajah dan masuk ke pori-pori wajah.

Selain itu, memencet pori-pori yang tersumbat memang menggoda tetapi malah menimbulkan bekas.