Nakita.id – Moms, saat Si Kecil mulai tumbuh gigi, itu tandanya Moms mulai membelikan sikat gigi untuknya.
Meskipun ia belum bisa menyikat giginya sendiri, tapi sisa ASI atau MPASI yang dia makan pasti akan melekat.
So Moms, gigi Si Kecil perlu dijaga kebersihannya sejak giginya mulai tumbuh ya.
BACA JUGA: Pakai Masker Kunyit di Area Mata 10 Menit, Lihat Hasilnya Mengejutkan!
Nah yang sering menjadi problema adalah banyak Moms yang belum memahami bagaimana memilih sikat gigi yang tepat untuk usia Si Kecil.
Karena tentu berbeda usia (pertumbuhan gigi) juga beda pula jenis dan bentuk sikat gigi yang cocok digunakan untuknya.
Menurut drg. Dio Nella, dokter gigi asal Surabaya, dalam website-nya (drg.dionella.net) mengatakan, memilih sikat gigi untuk Si Kecil harus sesuai dengan gigi dan rongga mulut bayi.
Perlu diketahui, sikat gigi untuk bayi disesuaikan dengan tahapan pertumbuhan gigi bayi berdasarkan usia.
BACA JUGA: Jangan Buang Biji Nangka! Bisa Buat Kulit Mulus Tanpa Keriput
Pertama, 7 bulan sampai 11 bulan. Kedua, 11 bulan sampai 24 bulan dan terakhir untuk usia 24 bulan.
Pegangan sikat gigi tebal dan berkontur sehingga memudahkan bayi untuk menggenggamnya.
Bagian kepala elastomer terbuat dari karet lembut sehingga tidak akan melukai gusi bayi.
Sikat gigi bayi juga dirancang dengan bahan yang lembut dibanding sikat gigi orang dewasa.