Anak Menjadi Kurang Disiplin Selama Sekolah di Rumah? Begini Tips dari Psikolog yang Bisa Dilakukan Para Orangtua

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 11 Juli 2021 | 16:30 WIB
Agar anak tetap disiplin selama belajar di rumah (Freepik)

Berbicara mengenai kedisiplinan, saat ini banyak anak-anak yang sekolah di rumah justru menjadi kurang disiplin.

Kebanyakan orangtua mengaku, bahwa anaknya menjadi tidak disiplin dalam belajar dan mengerjakan tugas sekolahnya.

Hal tersebut juga disampaikan oleh Apriningsih, S.Pd, salah seorang guru dari SD Amir Hamzah, Jakarta Pusat, dalam peliputan khusus yang dilakukan bersama Nakita.id, mengungkapkan bahwa anak-anak yang tadinya disiplin justru menjadi kurang disiplin saat menjalani sekolah di rumah saat ini.

Baca Juga: Demi Mengejar Ketertinggalan yang Terjadi Selama Proses Pembelajaran Jarak Jauh, Kemendikbud Akhirnya Lakukan Hal Ini

"Kadang-kadang mereka yang tadinya disiplin jam 6 sudah siap-siap berangkat sekolah, dan jam 7 sudah siap proses pembelajaran secara tatap muka, tetapi ini karena belajar di rumah banyak anak yang justru belum siap dan masih tidur, ada yang masih mandi, ada yang masih malas-malasan padahal proses belajar itu jam 7 memang harus sudah dimulai," ujar Apriningsih dalam wawancara mendalam bersama Nakita.id, Kamis (01/07/2021).

Nah terkait dengan masalah tersebut salah seorang Psikolog sekaligus guru dari SDNP Tunas Global, Depok, Jawa Barat, yang bernama Cristina Ambarini, S. Psi mengatakan, agar anak tetap disiplin selama belajar di rumah para orangtua harus berperan serta.

Menurut Cristina, orangtua bisa memberikan aturan-aturan untuk anak, seperti membuat papan schedule.