Wajib Jadi Pelajaran Untuk Kita Semua, Bayi Baru Lahir Meninggal Dunia Akibat Covid-19 Usai Dijenguk Keluarga Besarnya

By Gabriela Stefani, Senin, 12 Juli 2021 | 09:14 WIB
Bayi meninggal karena covid-19 usai dijenguk keluarganya (freepik)

"Dokter enggak ngomong ada NIVU, 'ke sini aja dulu ditanganin dulu. NICU-nya kami usahakan menyusul'," ucap Tirsa mencontohkan percakapannya dengan pihak rumah sakit.

Beverly pun dibawa ke rumah sakit dan didapatkan bahwa saturasi oksigennya saat itu dibawah 69%.

Beverly pun mendapatkan ruang NICU dan selama perawatan kondisinya naik-turun.

Saturasi oksigen Beverly pun ternyata menurun pada 30 Juni 2021 mencapai angka 30% hingga pada 7 Juli 2021 bayinya tak bisa ditolong.

Baca Juga: Jangan Sampai Nyesel Baru Tahu, Ini yang Perlu Moms dan Dads Ketahui Sebelum Berikan Vaksin Covid-19 untuk Anak

"Dokter ngomong, kemungkinan jantungnya berhenti mendadak karena saking capeknya," jelasnya.

Usai meninggal, Beverly tetap menjalani tes covid-19 dan menunjukkan hasil negatif sehingga bisa dimakamkan di tempat pemakaman umum non-covid-19.

Tirsa pun mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga keluarga dalam pandemi covid-19 ini dan jadikan peristiwanya menjadi sebuah pelajaran.

"Terlebih yang punya bayi agar menjaga bayinya. Enggak usah ada kerumuman atau dikunjungi," ucap Tirsa.