Sama Pentingnya dengan Kesehatan Fisik, Yuk Cari Tahu Pentingnya Kesehatan Mental Pada Anak yang Sering Dilupakan Orang Tua

By Cecilia Ardisty, Kamis, 15 Juli 2021 | 19:45 WIB
Pentingnya kesehatan mental anak (Pexels.com)

Nakita.id - Banyak orangtua memperhatikan kesehatan fisik anak namun melupakan kesehatan mental.

Oleh karena itu, Moms dan Dads sebaiknya mengetahui pengertian kesehatan mental pada anak.

Nakita.id telah mewawancarai psikolog untuk membahas kesehatan mental pada anak agar Moms dan Dads tak bingung.

Baca Juga: Bukan Hanya Fisiknya, Kesehatan Mental Anak Wajib Diperhatikan Selama Pandemi, Beginilah Pola Asuh Anak di Masa Pandemi yang Perlu Dilakukan Orangtua

Sebelumnya, Moms dan Dads bisa memberikan stimulasi untuk kesehatan fisik pada anak dengan bermain.

Sebaiknya anak-anak di bawah usia 1 tahun harus banyak bermain, sementara untuk bayi, melakukan tengkurap 30 menit sehari.

Lantas, apa itu kesehatan mental pada anak? Yuk, simak penjelasan dari psikolog berikut ini.

Kesehatan mental pada anak tak kalah penting dari kesehatan fisik yang selama ini Moms dan Dads perhatikan.

Maka, tak ada salahnya Moms dan Dads mengetahui pengertian kesehatan mental pada anak.

Nakita.id pun telah mewawancarai Monica Sulistiawati, M.Psi. Psikolog, Personal Growth dan Miracle Moms & Baby Healthy Clinic, untuk membahas kesehatan mental pada anak.

Baca Juga: Selain Stres Akut, Ini Dia Beberapa Jenis Stres Lain dan Cara Mengelolanya Menurut Sudut Pandang Psikolog

"Sebenarnya kesehatan mental pada anak itu adalah sebuah kondisi dimana anak merasa tenang, nyaman, dan percaya bahwa seluruh kebutuhan dan masalahnya itu dapat diatasi," jelas Monica dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Kamis (8/7/2021).

"Dengan begitu, anak mampu menjalankan tugas perkembangan dan fungsi sehari-harinya dengan baik sesuai dengan tahapan usianya," sambungnya.

Monica menambahkan bukan berarti anak tidak ada masalah. Masalah tentu ada, tapi anak merasa dirinya aman dan dia percaya bahwa dia mampu mengatasi permasalahan tersebut.

Sementara, menurut Firesta Farizal, M.Psi, Psikolog, Psikolog Klinis Anak dan Remaja serta Direktur Klinik Mentari Anakku ini juga menjelaskan pengertian kesehatan mental pada anak.

Wanita yang sering disapa Etha itu mengatakan, kesehatan mental pada anak artinya Si Kecil bisa menjalankan fungsi kesehariannya dengan baik.

"Kesehatan mental pada anak itu berarti anaknya sehat secara mental, dalam arti mereka bisa menjalankan fungsi mereka, keseharian mereka, dengan baik tanpa adanya gangguan-gangguan psikologis," ujar Etha saat diwawancarai pada Jumat (9/7/2021).

Baca Juga: Bisa Dicoba, Lakukan Cara Ini untuk Meningkatkan Keseimbangan Kehidupan Kerja Menurut Ahli Kesehatan Mental

Ia pun menegaskan, anak yang sehat mental bisa menjalankan hidup mereka sesuai dengan tahapan usianya.

Tak hanya itu, anak yang sehat mental memiliki perkembangan yang optimal dan menjalankan kehidupannya dengan optimal dan bahagia.

Jadi, pengertian kesehatan mental pada anak adalah kondisi di mana anak merasa tenang dan dapat menjalankan fungsi kesehariannya dengan baik.