Penting untuk Moms dan Dads, Yuk Cari Tahu Faktor yang Menyebabkan Anak Mengalami Masalah Kesehatan Mental

By Cecilia Ardisty, Senin, 19 Juli 2021 | 14:20 WIB
Faktor masalah kesehatan mental pada anak (pexels)

Beberapa faktor bisa mempengaruhi seorang anak mengalami masalah kesehatan mental.

Oleh karena itu, Nakita.id telah mewawancarai Monica Sulistiawati, M.Psi. Psikolog, Personal Growth dan Miracle Moms & Baby Healthy Clinic, untuk membahas faktor yang menyebabkan anak mengalami masalah kesehatan mental.

Monica menjelaskan ada tiga faktor yang menyebabkan anak mengalami masalah kesehatan mental.

Monica Sulistiawati., M.Psi, Psikolog yang berpraktik di Personal Growth

Baca Juga: Jangan Pikir Hanya Menimpa Orang Dewasa, Yuk Cari Tahu Masalah Kesehatan Mental pada Anak

1. Biologis

Monica mengatakan faktor biologis biasa paling sering dialami oleh remaja ketika pubertas karena mengalami perubahan hormonal.

"Anak-anak remaja ini lebih rentan mengalami kecemasan dan depresi. Kenapa? Karena ada hormon-hormon di dalam diri dia, senyawa kimia di otaknya dia yang belum berkembang secara maksimal," jelas Monica dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Kamis (8/7/2021).

"Kemudian ada hormon dopamin, serotonin yang mempengaruhi si anak, ini yang masih perlu distimulasi sehingga anak bisa berpikir lebih jernih," tambahnya.

Monica juga menjelaskan faktor biologis ini juga bisa dialami pada bayi dan balita yang tadinya perkembangannya berjalan sesuai dengan tahap-tahap usianya tiba-tiba anak mengalami kemunduran karena kejang hingga cedera di kepala.