Mitos vs Fakta Kehamilan, Apa Betul Berhubungan Intim Saat Hamil Muda Bisa Picu Keguguran? Ini Penjelasannya

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 16 Juli 2021 | 14:00 WIB
Mitos vs fakta kehamilan tentang berhubungan intim saat hamil muda (Freepik.com)

Berbicara mitos vs fakta kehamilan tentang berhubungan intim saat hamil muda, ternyata boleh-boleh saja dilakukan di trimester pertama, Moms.

Bahkan, menurut dr. Purnawan Senoaji, Sp.OG dalam bukunya Tanya Jawab Problem, Mitos & Penyakit Seputar Kehamilan (2012) seperti dikutip dari Kompas.com, berhubungan seks di trimester berapa pun sebenarnya tidak dilarang.

Ia mengatakan, kehamilan tidak akan terganggu akibat berhubungan badan, kecuali jika memang dari awal pemeriksaan diketahui kehamilannya bermasalah.

Kendati demikian, berhubungan intim saat hamil muda memang dikhawatirkan bisa memicu keguguran.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan, Benarkah Berhubungan Intim Saat Hamil Justru Dianjurkan karena Bisa Memperlancar Persalinan? Ini Jawabannya

Namun, 70-80 persen ancaman keguguran dilaporkan berasal dari kelainan pada janin atau kelainan saat pembentukan janin, kelainan kromosom, dan kelainan genetik.

Sedangkan, sisanya karena adanya kelainan di rahim, seperti adanya myoma dan kista.

Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa aktivitas dari luar, seperti olahraga dan berhubungan intim saat hamil, jarang sekali mengakibatkan keguguran.

Akan tetapi, supaya lebih aman, ada baiknya Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.