Mitos vs Fakta Kehamilan, Apa Betul Berhubungan Intim Saat Hamil Muda Bisa Picu Keguguran? Ini Penjelasannya

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 16 Juli 2021 | 14:00 WIB
Mitos vs fakta kehamilan tentang berhubungan intim saat hamil muda (Freepik.com)

Apabila kehamilan dinyatakan baik-baik saja, maka Moms bisa melakukannya.

Namun, sebelum berhubungan intim, Moms sebaiknya memperhatikan beberapa hal berikut ini.

Menggunakan kondom

Kondom diperlukan saat berhubungan intim karena pada air mani terdapat zat prostaglandin yang bisa memicu kontraksi.

Hal itulah yang nantinya bisa menjadi ancaman keguguran jika usia kehamilan masih muda.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan Soal Minum Kopi, Ahli Sarankan Batasi Minum Kopi untuk Ibu Hamil karena Ini

Gerakan

Selain kondom, Moms dan Dads juga perlu memerhatikan gerakan saat berhubungan intim.

Sebaiknya, jangan lakukan gerakan dan membuat guncangan terlalu kuat.

Pasalnya, hal itu bisa berbahaya bagi keselamatan janin.

Moms yang tengah hamil juga sebaiknya tidak terlalu lelah akibat berhubungan intim.

Nah, itu dia penjelasan mitos vs fakta kehamilan tentang berhubungan intim saat hamil muda. Semoga tidak bingung lagi, ya!