Mulai Sekarang Tolong Jangan Lakukan Kebiasaan Ini Lagi Ketika Memasak Jika Tidak Ingin Makanan Menjadi Beracun

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 19 Juli 2021 | 19:30 WIB
Kebiasaan yang membuat makanan menjadi beracun (Pixabay.com)

Nakita.id - Memasak merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan banyak Moms setiap harinya.

Khususnya, ibu rumah tangga.

Pasalnya, sebagai ibu rumah tangga, Moms pasti ingin memastikan bahwa anggota keluarga mendapat asupan makanan yang baik.

Memasak makanan di rumah memang dianggap lebih sehat dibandingkan membeli makanan di luar rumah.

Baca Juga: Selama Ini Salah Kaprah, Cara Membuat Minyak Goreng Awet dan Tahan Lama Ternyata Bukan dengan Dibekukan, Begini Tips yang Benar

Dengan memasak, Moms juga tentunya bisa menjadi lebih hemat.

Namun, kini Moms wajib tahu. Ternyata ada kebiasaan yang salah namun sering kali dilakukan banyak orang ketika memasak, lo.

Wah, kebiasaan apa ya itu?

Kebiasaan tersebut pun berbahaya karena bisa mengubah makanan yang dimasak menjadi beracun.

Bayangkan saja jika tanpa sadar makanan beracun tersebut dimakan oleh para anggota keluarga.

Tentunya akan sangat merugikan dan membahayakan kesehatan.

Baca Juga: Auto Bikin Emak-emak Melongo, Berikut Beberapa Kesalahan dalam Memasak Telur yang Bisa Datangkan Hal yang Tidak Diinginakan

Nah, salah satu kebiasaan yang bisa membuat makanan yang dimasak beracun adalah menggunakan material alat dapur yang salah.

Melansir dari Tribunnews.com, sebelum memasak ada baiknya Moms mengetahui alat dapur yang digunakan.

Sebab, ada beberapa material yang justru akan berbahaya jika bertemu bahan makanan lain.

Contohnya adalah, telur yang tidak bisa dimasak dengan panci atau wajan berbahan aluminium. Hal itu terjadi karena aluminium bisa terurai, kemudian masuk ke dalam telur dan mengendap sebagai racun. Maka dari itu, disarankan untuk menggunakan material stainless steel saat memasak, karena jauh lebih aman.

Baca Juga: Pasti Belum Banyak yang Tahu, Gas Elpiji di Rumah Bisa Awet Meski Masak Berjam-jam Hanya dengan 2 Cara Mudah Ini

Selain itu, kebiasaan lain yang bisa membuat makanan beracun adalah memanaskan minyak sampai terlalu panas ketika memasak.

Padahal, setiap minyak memiliki titik asapnya sendiri, sehingga tidak boleh berlebihan ketika memanaskannya.

Nah, itu dia Moms beberapa kebiasaan saat memasak yang bisa membuat makanan menjadi beracun.

Jangan lagi dilakukan, ya!