Selain Sinovac, Kemenkes Jelaskan Rencana Pemberian Jenis Vaksin Covid-19 Lain Untuk Anak-anak

By Gabriela Stefani, Jumat, 23 Juli 2021 | 09:54 WIB
Jenis vaksin covid-19 untuk anak selain Sinovac (Nakita.id)

Nakita.id - Vaksinasi covid-19 untuk anak sudah mulai diberikan.

Untuk anak usia 12-17 tahun, vaksin covid-19 sudah bisa diberikan.

Tetapi tidak semua jenis vaksin yang saat ini sudah bisa diberikan untuk anak usia 12-17 tahun.

Diketahui saat ini ada banyak jenis vaksin yang sudah mulai diberikan kepada masyarakat seperti Sinovac, Astra Zaneca, dan Sinofarm.

Baca Juga: Inilah 2 Pilihan Waktu yang Tepat Untuk Anggota Keluarga Lain Swab PCR Usai Si Kecil Dinyatakan Positif Covid-19

Dan hanya Sinovac yang sudah bisa diberikan kepada anak-anak.

Dengan begitu anak yang ikut vaksinasi covid-19 di tempat yang sama dengan orang dewasa perlu memerhatikan jenis vaksin yang digunakan.

Lalu apakah ada rencana untuk jenis vaksin covid-19 lainnya diberikan kepada anak-anak?