Moms Wajib Tahu, Begini Gejala Terinfeksi Covid-19 Pada Hari Pertama

By Kirana Riyantika, Sabtu, 14 Agustus 2021 | 18:15 WIB
Begini gejala hari pertama pada seseorang yang terpapar Covid-19 (Pexels/Nandhu Kumar)

Sebagian orang yang terinfeksi Covid-19 sampai merasakan sakit tubuhnya saat demam dan menggigil.

Kelelahan

Kelelahan yang ekstrim bisa jadi gejala seseorang terinfeksi virus Covid-19.

Ini menjadi pertanda imun merespons adanya infeksi, sehingga tubuh terasa lelah.

Baca Juga: Jangan Panik Dulu untuk Pisahkan Ibu Menyusui dengan Anaknya, Yuk Simak Penjelasan ASI Ampuh Cegah Covid-19

Namun, lelah akibat Covid-19 biasanya disertai gejala lain seperti nyeri otot dan sakit tenggorokan.

Rasa lelah ini bisa saja berlangsung bahkan sampai virus Covid-19 sudah hilang dari tubuh.

Beberapa laporan menunjukkan bahwa orang-orang yang telah pulih dari virus Covid-19 masih merasa mudah lelah saat masa pemulihan.

Flu

Di hari pertama terpapar Covid-19 sebagian orang merasakan gejala seperti flu ringan.

Mulai dari kepala yang sakit hingga mengalami pilek.