Jangan Remehkan Bintik Kecil di Tubuh, Bisa Jadi Pertanda Kanker Kulit Terutama Bila Disertai Gejala Ini

By Kirana Riyantika, Rabu, 18 Agustus 2021 | 18:51 WIB
Waspada bintik kecil di tubuh bisa jadi tanda kanker kulit bila disertai gejala ini (Pexels/Chermiti Mohamed)

Melansir evoke.ie, gejala kanker kulit lainnya adalah benjolan, bintik-bintik, bercak, dan sisik pada kulit.

Seperti halnya semua kanker, mengetahui kanker kulit sejak dini sangat penting bagi pasien untuk mendapatkan hasil pengobatan yang terbaik.

Dokter Blaithin Moriarty selaku Dermatologis di Rumah Sakit Universitas St Vincent mengungkapkan deteksi kanker kulit sedari dini bisa membuat pasien menjalani pengobatan minim risiko.

Baca Juga: Jadi Primadona di Bulan Ramadan, Makan Buah Blewah Saat Buka Puasa Bisa Bikin Tubuh Dapatkan Manfaat Luar Biasa

"Jika orang melihat tanda-tanda kanker kulit, pengobatan dini bisa sangat mudah dengan prosedur bedah berisiko rendah," ungkap dokter Moriarty.

Oleh karenanya, dokter Moriarty meminta masyarakat untuk perhatian dan peduli dengan perubahan pada kulitnya.

Kanker kulit merupakan penyakit yang bisa dilihat secara kasat mata.

Sebab, deteksi kanker yang berselisih berminggu-minggu bisa membuat banyak hal perbedaan dalam proses pengobatan.