Hati-hati Jangan Sampai Bahayakan Kesehatan Satu Keluarga, Mencampurkan Buah Ini dengan Susu Bisa Beri Dampak Buruk

By Kirana Riyantika, Senin, 23 Agustus 2021 | 07:30 WIB
Buah-buahan ini bisa menyebabkan masalah bila dicampur dengan susu (Pexels/ Adonyi Gábor)

 

Nakita.id - Buah-buahan jadi salah satu bahan makanan yang dianjurkan untuk dikonsumsi setiap hari.

Buah-buahan kaya akan vitamin dan mineral yang sangat penting untuk kesehatan tubuh.

Selain itu, buah-buahan juga mengandung serat alami yang baik untuk pencernaan.

Sayangnya, banyak pula yang tidak menyukai rasa alami dari buah.

Baca Juga: Rutin Minum Secangkir Susu Kedelai Untuk Ibu Hamil, Ternyata Bisa Berikan Efek Luar Biasa Ini, Salah Satunya Cegah Anemia

Banyak orang yang mencampur buah-buahan dengan susu, supaya rasanya lebih enak.

Biasanya, buah dicampur dengan susu saat membuat jus atau sop buah.

Sekilas, tampaknya tak ada masalah ya, Moms.

Seperti diketahui, susu jadi salah satu minuman sehat yang jadi sumber kalsium dan nutrisi lainnya.