Bukan Bermaksud Menakuti Tapi Tolong Mulai Sekarang Orang-orang dengan Kondisi Kesehatan Seperti Ini Stop Minum Air Kelapa, Akibatnya Bisa Fatal untuk Kesehatanmu

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 24 Agustus 2021 | 18:10 WIB
Orang-orang dengan kondisi kesehatan seperti ini tidak boleh minum air kelapa (Pexels.com)

Nakita.id - Moms pasti sudah tidak asing lagi dengan air kelapa.

Air kelapa dihasilkan dari kelapa muda, Moms bisa menemukannya di pinggir pantai karena banyak orang menjualnya disana.

Minum air kelapa di siang hari juga menyegarkan, itu membuat tubuh jadi segar kembali.

Selain menyegarkan, air kelapa juga kaya akan nutrisi dan manfaat untuk tubuh.

Tapi tak banyak yang tahu kalau orang-orang dengan kondisi kesehatan seperti ini tidak boleh minum air kelapa.

Baca Juga: Tekanan Darah Tinggi Saat Hamil? Ada Baiknya Moms Mulai Konsumsi Air Kelapa Setiap Hari, Ini Khasiatnya untuk Ibu dan Bayi

Padahal kita tahu, dalam segelas air kelapa kita bisa mendapatkan Kalium, Natrium, Kalsium, Magnesium, Zat Besi, Fosfor dan Sulfur.

Air kelapa juga mengandung mineral yang baik untuk tubuh. Tapi mengapa masih ada orang-orang yang tidak boleh minum air kelapa ya?

Usut punya usut, alasan kesehatan menjadi penyebab mengapa masih ada orang-orang yang tidak boleh minum air kelapa.

Lalu siapa saja orang-orang yang tidak boleh minum air kelapa karena alasan kesehatan? Yuk simak penjelasan di bawah ini.

Gangguan ginjal

Mengutip dari Boldsky, penderita gangguan ginjal tidak boleh minum air kelapa.

Hal ini karena kandungan potasiumnya yang tinggi bisa membuat kondisi ginjal lebih terbebani.

Penyakit jantung

Kedua, orang yang memiliki riwayat penyakit jantung juga tidak boleh minum air kelapa.

Ini karena kandungan potasium atau kalium yang tinggi bisa berdampak buruk bagi penderita jantung.

Baca Juga: Mitos VS Fakta Kehamilan: Ibu Hamil Muda Dilarang Minum Air Kelapa Muda karena Keras, Benarkah?

Dalam satu cangkir air kelapa segar kira-kira mengandung 252 mg sodium yang bisa memengaruhi kesehatan jantung bagi orang yang sudah memiliki kelainan pada organ jantung.

Kadar kalium dalam darah yang tinggi atau disebut juga hiperkalemia, biasanya menjadi penyebab cukup umum dalam kasus perubahan irama jantung yang bisa mengancam jiwa.

Penyakit diabetes

Kandungan kalium dan gula yang cukup tinggi membuat minuman satu ini tidak direkomendasikan juga bagi penderita diabetes.

Tentu hal tersebut bisa membuat diabetes menjadi sulit terkontrol sehingga sebaiknya dihindari.

Penderita iritasi usus

Rupanya air kelapa memiliki efek laxative yang bisa berbahaya bagi seseorang dengan penderita iritasi usus.

Efek tersebut membuat air kelapa memiliki fungsi sebagai pencahar alami sehingga tidak direkomendasikan.

Orang-orang yang sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu

Ada juga orang-orang yang tidak boleh minum air kelapa adalah orang-orang yang tengah menjalani pengobatan dengan mengonsumsi obat-obatan tertentu.

Obat-obatan yang dimaksud antara lain inhibitor ACE, beta blocker, dan beberapa antibiotik seperti penicillin.

Baca Juga: Diminum Saat Kondisi Biasa Saja Sudah Bermanfaat, Moms Pasti Nyesel Tidak Coba Minum Air Kelapa Saat Perut Kosong, Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuh